Diet
+1

WASPADAI MENDERITA BULIMIA NERVOSA, MAKAN BANYAK SELALU DIMUNTAHKAN!

October 09, 2023 | Dea

bulimianervosa, muntah, obsesi, kurus, gemuk, mentalhealth, makanan, binge

Sobat YesDok, pernahkah anda bertemu dengan seseorang yang sangat suka makan dalam porsi yang besar, namun memiliki berat badan yang dapat dikategorikan sangat kurus seperti kekurangan gizi.



 

Namun anda juga jarang melihat dirinya melakukan olahraga, bahkan anda sendiri pun selalu ditolak ketika mengajak dirinya berolahraga. Dalam aktivitas sehari-hari dirinya tampak lemah dan ia sering bercermin untuk melihat keseluruhan bentuk tubuhnya. Ia juga selalu membanding-bandingkan dirinya dengan orang lain, bahkan ia selalu merasa dirinya terlihat berisi.



 

Kondisi ini merupakan gangguan makan yang berkaitan dengan masalah kejiwaan, dikenal sebagai bulimia nervosa. Oleh karena itu, untuk mengetahui penjelasan lebih lanjut terkait bulimia nervosa, sebaiknya anda menyimak pembahasan di bawah ini, sebagai berikut. 







 

Mengenal Bulimia Nervosa



 

Bulimia nervosa merupakan suatu kondisi gangguan makan yang berkaitan dengan penyakit mental. Karakteristiknya ditandai dengan makan yang berlebihan dalam jumlah yang banyak (binge), lalu memaksakan dirinya untuk segera memuntahkan makanan tersebut sehingga menjadi kebiasaan yang dilakukan secara terus menerus.

 

Berbagai cara dilakukan oleh penderita bulimia nervosa untuk menyingkirkan kalori dalam tubuhnya, antara lain: 



 

  • Memuntahkan makanan secara paksa dengan mencolok-colok mulutnya agar dapat memuntahkan makanan


 

  • Menggunakan obat pencahar agar selalu buang air besar


 

  • Melakukan diet ketat hingga tidak makan berhari-hari, namun sekalinya makan dalam porsi yang besar

     
  • Mengonsumsi suplemen penurun berat badan secara berlebihan


 

  • Melakukan enema secara terus menerus (memasukan kopi melalui selang menuju kolon agar dapat membersihkan usus)







 

Gejala Bulimia Nervosa



 

Berikut ini beberapa gejala dari bulimia nervosa, antara lain:


 

  • Selalu mengonsumsi makanan secara berlebihan seperti orang yang tidak makan berhari-hari
     
  • Selalu menghilang tiba-tiba atau berada di toilet setelah makan
     
  • Selalu merasa dirinya kelebihan berat badan
     
  • Merasa depresi dan kecemasan berlebihan
     
  • Merasa bersalah saat selesai makan

 

  • Menarik diri dari lingkungan sosial dan keluarga
     
  • Terjadi erosi pada email gigi karena terkena asam lambung dan membuat gigi menjadi sensitif

 

  • Pipi dan rahang menjadi bengkak
     
  • Ketidakseimbangan hormon (periode menstruasi tidak lancar)
     
  • Mata menjadi merah 
     
  • Merasa kelelahan berlebihan karena lemah otot
     
  • Mengalami dehidrasi








 

Dampak Bulimia Nervosa Pada Tubuh



 

Berikut ini beberapa komplikasi terhadap kesehatan tubuh yang terjadi pada pengidap bulimia nervosa, antara lain:

 

  • Terasa sakit pada tenggorokan
     
  • Mengidap gastritis
     
  • Peradangan esofagus dan terjadi robekan

 

  • Kerusakan pada lambung dan usus

 

  • Ketidakseimbangan elektrolit
     
  • Gagal jantung
     
  • Sesak nafas (dispnea)
     
  • Kerusakan pada gigi akibat asam lambung

 

  • Mengidap aritmia (irama jantung tidak normal)
     
  • Peningkatan resiko bunuh diri (cenderung melakukan self-harm)







 

Penanganan Bulimia Nervosa



 

Berikut ini beberapa penanganan yang dapat dilakukan terhadap penderita bulimia nervosa, antara lain:

 

  • Melakukan konseling terhadap psikiater dan akan diarahkan pada psikoterapi 
     
  • Melakukan konseling nutrisi pada tubuh
     
  • Mengonsumsi obat antidepresan yang diresepkan oleh dokter

 

  • Bergabung dengan kelompok pendukung yang dapat membantu mengubah mindset anda agar anda bisa sembuh dari bulimia nervosa






 

REFERENSI


 

https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/9795-bulimia-nervosa

https://www.healthdirect.gov.au/bulimia-nervosa

https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/bulimia/symptoms-causes/syc-20353615

YesDok Ads