4 MANFAAT TIDUR TELANJANG, SALAH SATUNYA SIRKULASI DARAH JADI LANCAR LOH!

October 03, 2023 | Dea

tidur, telanjang, pakaian, busana, sirkulasi, darah, kesehatan, kulit, kesuburan, organvital

Sobat YesDok, pernahkah anda mencoba tidur tanpa busana atau telanjang? Tentunya hal ini sedikit tabu bagi sebagian dari kita. Karena tidur tanpa busa sangat menimbulkan kekhawatiran terhadap kontaminasi serangga ataupun alergi tertentu karena tubuh dan organ vital anda terpapar langsung dengan segala hal di dalam kamar tidur anda.


 

Namun anda jangan terlalu overthinking sobat YesDok, ternyata tidur tanpa busana sangat baik loh bagi kesehatan tubuh. Oleh karena itu, simak lebih lanjut pembahasan di bawah ini, sebagai berikut.


 



 

4 Manfaat Tidur Telanjang



 

Tidur dalam kondisi tanpa memakai sehelai pun pakaian di tubuh ternyata sangat baik bagi kesehatan tubuh, hal ini akan membuat tidur anda menjadi lebih nyenyak dan sangat rileks ketika bangun di pagi hari. Namun anda harus memastikan bahwa tempat tidur dan sprei anda dalam keadaan higienis dan steril untuk menghindari iritasi pada kulit anda.
 

Selain itu anda juga harus menyiapkan selimut yang tebal untuk menghindari tubuh anda kedinginan ataupun menggigil. 




 

Berikut ini 4 manfaat dari tidur telanjang, antara lain:



 

  • Meningkatkan kesehatan kulit 

 

Karena tidur telanjang dapat membuat anda mudah untuk tidur dan lebih rileks, sehingga anda akan terhindar dari kemungkinan insomnia. Tentunya hal ini berdampak baik bagi kesehatan kulit anda. Karena kulit tubuh anda akan terhindar dari penuaan dini seperti munculnya garis-garis tipis diarea mata, dark circle dan masalah jerawat.



 

  • Sirkulasi darah menjadi lancar

 

Peredaran darah anda akan menjadi lebih lancar menyebar dengan mudah ke seluruh organ tubuh anda. Karena mengenakan pakaian saat tidur akan menekan beberapa titik pembuluh darah anda sehingga memperlambat aliran darah. Hal ini juga berdampak pada pasokan oksigen dalam tubuh anda yang tersuplai dengan baik.

 .


 

  • Meningkatkan kesehatan pada vagina 
     

Jika anda tidur tanpa busana, kemungkinan pertumbuhan jamur dan bakteri akan menjadi terhambat. Karena mikroorganisme dengan cepat tumbuh pada kondisi lembab. Jika anda mengenakan pakaian apalagi cenderung ketat akan membuat pertumbuhan bakteri menjadi lebih mudah berkembang.




 

  • Meningkatkan kesuburan pria

 

Hal ini tentunya meningkatkan kesuburan dan kualitas sperma pria menjadi lebih meningkat. Jika pria terlalu sering mengenakan celana dalam apalagi ketat sepanjang hari hal ini akan mempengaruhi produksi sperma menjadi menurun. Tidur dengan keadaan telanjang dapat membuat suhu testis menjadi lebih sejuk merupakan temperatur optimal bagi produksi sperma.


 


 

Oleh karena itu, anda harus mencoba untuk tidur tanpa busana agar tubuh anda menjadi lebih sehat dan bangun keesokan hari dengan perasaan rileks dan lebih segar tentunya.




 

 

REFERENSI


 

https://www.sleepfoundation.org/sleep-hygiene/sleeping-naked

https://www.healthline.com/health/benefits-of-sleeping-naked#male-fertility

 

YesDok Ads