Penggunaan Air Beras Untuk Perawatan Rambut

April 30, 2020 | Kaifia

Air beras.

Menggunakan air beras untuk memperkuat dan meningkatkan kesehatan rambut bukanlah suatu hal baru. Wanita Tionghoa, Jepang, dan Asia Tenggara telah menggunakan air beras sebagai perawatan rambut selama berabad-abad.

Kandungan air beras

Air beras mengandung banyak vitamin dan mineral, termasuk:

  • Asam amino

  • Vitamin B

  • Vitamin E

  • Mineral

  • Antioksidan

Manfaat air beras untuk perawatan rambut

  • Membuat rambut lebih halus dan lebat

  • Meningkatkan kilau

  • Membuat rambut lebih kuat dan sehat

  • Mendorong pertumbuhan rambut

Langkah-langkah merendam beras

  • Ambilah setengah mangkuk yang berisi beras

  • Cuci hingga bersih

  • Taruh beras di dalam mangkuk dengan 2-3 gelas air

  • Biarkan selama 30 menit

  • Saring air beras ke dalam mangkuk yang bersih

  • Air beras siap digunakan untuk rambut

Cara penggunaannya

  • Keramas menggunakan shampo

  • Bilas dengan bersih

  • Tuangkan air beras ke rambut 

  • Pijat rambut serta kulit kepala

  • Biarkan selama 20 menit

  • Bilas rambut sampai bersih menggunakan air  

Lalu, hasilnya rambut akan lebih berkilau dan sehat.

(Foto: seventeen.com)

YesDok Ads