Hindari Konsumsi Soda Bersamaan dengan Makanan dan Minuman Ini

September 29, 2019 | Claudia

Minuman bersoda menjadi favorit bagi banyak orang. Ini karena minuman bersoda memberikan kesegaran dan rasa yang nikmat, terlebih ketika diminum di siang yang terik akan sinar matahari.

Minuman bersoda adalah minuman yang melalui proses karbonasi, yakni sesuatu proses di mana karbon dioksida dimasukkan ke dalam cairan dengan tekanan yang cukup tinggi. Proses ini akan menghasilkan gelembung-gelembung dalam minuman dan memiliki rasa yang menggigit.

Tapi, Anda sebetulnya tidak boleh sembarangan saat minum soda. Beberapa makanan dan minuman tertentu tidak boleh dikonsumsi bersama dengan minuman bersoda. Ini karena mengonsumsinya secara bersama-sama, bisa menyebabkan gangguan pencernaan dan masalah kesehatan lainnya.

Hindari makanan dan minuman ini saat Anda tengah menenggak soda:

Makanan pedas

Makanan pedas dapat meningkatkan temperatur tubuh. Anda tidak disarankan untuk minum minuman bersoda, bersamaan dengan konsumsi makanan pedas. Ini karena temperatur tubuh yang tinggi dapat menyebabkan perubahan kandungan soda menjadi asam sulfur. Jadi, minumlah air putih atau minuman lain saat Anda menyantap makanan pedas.

Kopi

Kombinasi kopi dan soda dapat berpotensi bahaya karena dosis kafein yang tinggi. Terlebih jika kedua minuman ini dikonsumsi secara bersamaan di malam hari, risiko insomnia dan gangguan tidur lainnya dapat meningkat. Konsumsi kopi dan soda secara bersamaan juga akan menimbulkan masalah pencernaan, salah satunya adalah kram perut.

Makanan yang terbuat dari susu

Ada beberapa jenis makanan yang menggunakan susu dalam proses pengolahannya, misalnya saja kue. Saat menyantap kue, tak disarankan bagi Anda untuk juga meminum soda. Kombinasi soda dan susu dapat menghasilkan banyak keasaman yang kemudian menyebabkan masalah seperti gangguan pencernaan, kram perut hingga penyakit asam lambung.

(Foto: health.harvard.edu)

YesDok Ads