WAJIB TAHU! PERAN AIR KETUBAN BAGI KEHAMILAN

September 21, 2023 | Dea

airketuban, amnioticfluid, rahim, janin, kandungan, hamil, ibu

Sobat YesDok, bagi anda yang sedang mengandung pasti tahu di dalam rahim terdapat cairan yang mengisi rahim, yaitu air ketuban. Anda pasti belum mengetahui fungsi air ketuban bagi janin dan proses kelahiran yang sangat penting.


Oleh karena itu, anda harus menyimak penjelasan tentang air ketuban di bawah ini, sebagai berikut.


Air Ketuban / Amniotic Fluid


Air ketuban merupakan zat seperti air yang mengelilingi janin di dalam rahim. Air ketuban berwarna bening atau kekuningan. Air ketuban terdiri atas nutrisi, hormon, dan sel pembentuk kekebalan tubuh yang berguna untuk mendukung perkembangan janin. Pada usia kandungan 20 minggu komposisi air ketuban didominasi urine janin.

Volume air ketuban di masa kehamilan, antara lain:


  • 60 milliliter (mL) pada usia 12 minggu kehamilan
  • 175 milliliter (mL) pada usia 16 minggu kehamilan
  • 400-1.200 milliliter (mL) pada usia 34-38 minggu kehamilan



Fungsi Air Ketuban


Beberapa ini merupakan fungsi air ketuban bagi janin dan ibu, antara lain:

  • Melindungi janin dari infeksi
  • Melindungi gerak janin
  • Membantu otot dan tulang janin
  • Mencegah tali pusar terkompresi
  • Membantu sistem pencernaan dan pernapasan janin
  • Mengatur suhu tubuh janin
  • Melindungi dari benturan dari luar perut ibu
  • Sebagai pelumas bagi kelahiran



Namun jika anda memiliki masalah karena kurangnya cairan pada ketuban menjelang hamil atau air ketuban yang pecah padahal tidak terjadi kontraksi dan kurang bulan, sebaiknya segera memeriksakan kepada dokter spesialis kandungan untuk dapat dilakukan penanganan segera karena dapat berakibat fatal jika tidak segera ditangani.



REFERENSI


https://my.clevelandclinic.org/health/body/23310-amniotic-fluid

https://www.marchofdimes.org/find-support/topics/pregnancy/amniotic-fluid#:~:text=Amniotic%20fluid%20is%20the%20fluid,is%20filled%20with%20amniotic%20fluid.

https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/pregnancy-week-by-week/expert-answers/low-amniotic-fluid/faq-20057964

YesDok Ads