SIMAK BAHAYA KESERINGAN BERKUMUR DENGAN OBAT KUMUR

September 26, 2023 | Dea

obatkumur, mulut, bakteri, mikroorganisme, jamur, mulutkering, alkohol, airliur, mentol

Sobat YesDok, anda pasti pernah menggunakan obat kumur setelah menyikat gigi atau saat merasa bau mulut. Hal ini merupakan kebiasaan yang baik untuk menjaga kesehatan mulut anda dan tidak mengganggu orang lain disekitar karena bau mulut.


 

Namun, segala hal yang dilakukan secara berlebihan tidak baik loh sobat YesDok. Oleh karena itu, anda harus menyimak penjelasan di bawah ini terkait bahaya yang timbul dari keseringan menggunakan obat kumur, sebagai berikut.


 


 

Obat Kumur


 

Obat kumur adalah cairan atau larutan yang berfungsi untuk membilas rongga di dalam mulut sehingga terasa lebih segar. Obat kumur bertujuan untuk membunuh bakteri jahat yang menimbulkan bau tidak sedap (halitosis). Mengandung antiseptik untuk membunuh mikroorganisme parasit sehingga dapat mencegah kemungkinan infeksi, dan karies gigi.

 

Berikut ini adalah beberapa kandungan pada obat kumur, antara lain:


 

  • Alkohol
     

Jenis etanol dengan kadar hingga 25% berfungsi sebagai antiseptik.



 

  • Klorheksidin
     

Antiseptik yang bersifat bakteriostatik dan bakterisidal yang dapat membunuh dan mengurangi jumlah bakteri dalam mulut.



 

  • Menthol
     

Zat ini dapat masuk ke dinding sel bakteri yang dapat mencegah enzim pada bakteri yang dapat membuat bau pada mulut. Fungsi lainnya untuk memberi kesegaran pada rongga mulut.




 

Dampak Obat Kumur


 

Berikut ini dampak buruk dari keseringan menggunakan obat kumur antara lain:

 

  • Obat kumur dapat membunuh bakteri baik, karena cara kerjanya menghancurkan semua mikroorganisme dalam mulut.

     
  • Obat kumur dapat mengeringkan mulut, karena dapat mengganggu produksi air liur alami di dalam mulut.

     
  • Obat kumur dapat meningkatkan resiko gigi berlubang, karena menghambat produksi air liur sebagai pelindung kesehatan mulut.

     
  • Tidak benar-benar ampuh menghilangkan bau mulut

     
  • Memicu pertumbuhan jamur berlebih pada mulut

     
  • Obat kumur dapat menyebabkan iritasi dan timbulnya banyak sariawan pada mulut


 

  • Keseringan menggunakan obat kumur dapat meningkatkan potensi kanker mulut




 

Penggunaan obat kumur juga menimbulkan obat samping seperti perubahan warna pada gigi dan menguningnya tambalan pada gigi, selain itu dapat menimbulkan gangguan sensasi pada indera pengecapan atau penurunan sensitivitas lidah terhadap rasa.




 

REFERENSI


 

https://askthedentist.com/mouthwash-risks-and-alternatives/#:~:text=Conventional%20mouthwash%20is%20not%20nearly,to%20the%20development%20of%20gingivitis.

https://health.osu.edu/health/dental-health/does-mouthwash-kill-the-mouths-healthy-bacteria

YesDok Ads