MOMS YUK BANGUN MENTAL ANAK, SIMAK 5 TIPSNYA!

October 30, 2023 | Dea

selfcare, mental, anak, ibu, orangtua, moms, parenting, polaasuh, sosial

Sobat YesDok, menjadi orang tua adalah tugas yang  paling berat, karena masa depan dan pembentukan karakter anak berasal dari orang tua. Sehingga diperlukan perhatian penuh dan kontribusi langsung dari orang tua, agar dapat membangun mental anak.
 

Perkembangan emosional, motorik dan kejiwaan anak harus terus distimulasi dan dibangun sejak dini, agar kedepannya tidak membutuhkan waktu yang lama dan kesenjangan bagi anak untuk menyesuaikan diri dengan aturan dan norma yang berlaku.


 

Untuk mengetahui lebih lanjut, simak penjelasan di bawah ini, sebagai berikut.





 

7 Cara Membangun Mental Anak


 

Membangun mental yang kuat terhadap anak adalah salah satu investasi berharga untuk masa depan anak. Karena dengan mental yang terlatih dan terdidik, anak dapat menjalani kehidupan yang lebih bahagia, penuh pencapaian, dan mampu beradaptasi dengan perubahan yang ada disekitarnya dengan baik.
 

Karena dengan mental yang kuat seseorang akan mampu untuk mengelola emosi dalam menjalani kehidupan, sehingga dapat lebih produktif, sehat secara fisik dan mental kedepannya.


 

Berikut ini merupakan 5 cara membangun mental anak, antara lain:


 

  • Berusahalah Membangun Ikatan Emosional
     

Sebagai orang tua berusahalah untuk meluangkan waktu untuk berbicara, mendengarkan dan berempati kepada anak. Hal ini dapat berdampak baik bagi perkembangan emosional dan mental anak, karena akan membuatnya terhindar dari anxiety dan kecenderungan antisosial.


 

  • Dorong Anak Menjadi Pemberani

 

Cobalah untuk mengarahkan anak untuk berani mengambil resiko, tanggung jawab dan tantangan. Salah satunya dengan mengikuti perlombaan. Kegiatan ini akan memicu perkembangan mentalnya menjadi pribadi yang memiliki kepercayaan diri yang baik.


 

  • Bantu Anak Mengendalikan Emosionalnya

 

Bantu anak untuk membangun perspektif lain dalam mengatasi hal-hal yang tidak ia sukai. Ajarkan kegagalan dan kebencian yang ia rasakan sebagai peluang untuk tumbuh dan belajar. Ajarkan juga anak agar dapat mengekspresikan emosi seperti marah, cemas atau sedih dengan cara dan bahasa yang baik ataupun lewat berkarya.

 

  • Berikan Dukungan Sosial


Sebagai orang tua jangan pernah memanjakan anak dengan gadget dan selalu nyaman dengan ruangannya, hal ini dapat membuatnya menjadi sosok yang tidak kreatif. Dukung dan arahkan anak untuk dapat bersosialisasi dan terhubung dengan temannya, seperti mengikuti komunitas menari, melukis, bernyanyi, berolahraga, dll.


 

  • Ajarkan Anak Merawat Diri


Contohkan pada anak untuk merawat diri dengan baik, dan berikan pemahaman bahwa tubuh merawat tubuh adalah kewajiban dan investasi yang baik bagi masa depan. Karena dengan merawat tubuh sama dengan meningkatkan kesehatan tubuh. Salah satunya, rutin memakai lotion dan sunscreen, olahraga, mengonsumsi makanan dengan gizi yang tinggi, biasakan tidur tidak larut malam, dll.






 

REFERENSI



 

https://calm4kids.org/10-ways-to-nurture-your-childs-self-concept/

https://www.unicef.org/parenting/mental-health/build-foundation-0-5-years

https://www.acc.edu.au/blog/build-resilience-in-children/

YesDok Ads