Yuk, Ikuti Latihan Fisik Ini untuk Perkuat Punggung Bawah Anda

November 10, 2021 | Claudia

Bridges

Melakukan beberapa jenis latihan fisik untuk memperkuat punggung bagian bawah dapat membantu meringankan dan mencegah nyeri punggung. Ini juga bisa memperkuat otot inti, kaki, dan lengan.

Berdasarkan penelitian, olahraga juga meningkatkan aliran darah ke area punggung bawah, yang bisa mengurangi kekakuan dan mempercepat proses penyembuhan.

Berikut ini merupakan beberapa latihan fisik yang dapat membantu memperkuat punggung bagian bawah:

Bridges

Saat melakukan bridges, Anda akan bekerja dengan gluteus maximus, yakni otot terbesar manusia yang membentuk sebagian dari bokong. Otot ini bekerja ketika seseorang menggerakkan pinggulnya, terutama ketika membungkuk dan menjongkok.

Gluteus maximus adalah salah satu otot terpenting dalam tubuh. Menjaganya tetap prima dapat membantu tubuh untuk menopang punggung bagian bawah lebih kuat.

Cat stretch

Cat stretch dapat membantu memperkuat punggung dan meredakan ketegangan pada otot.

Pelvic tilts

Latihan pelvic tilt dapat membantu otot punggung yang kaku dan membuatnya lebih fleksibel.

Lying lateral leg lifts

Ini merupakan latihan fisik yang bekerja dengan otot abductor. Otot-otot ini menopang panggul dan membantu mengurangi ketegangan pada punggung. Menjaga otot-otot ini tetap kuat sangat penting, karena bisa membantu seseorang menjaga keseimbangan dan memengaruhi mobilitasnya.

Knee-to-chest stretches

Melakukan peregangan ini bisa membantu meregangkan punggung bawah, sehingga menghilangkan ketegangan dan rasa sakit.

(Foto: runnersworld.com)

YesDok Ads