Diet
+1

Turunkan Berat Badan Dalam 7 Hari dengan Diet GM

January 10, 2021 | Aqiyu

diet GM

Diet adalah cara yang banyak dipilih untuk menurunkan berat badan. Diet pun banyak jenisnya, Anda bisa memilih jenis diet sesuai dengan kebutuhan dan kesehatan Anda. Salah satu program diet yang popular dikalangan masyarakat adalah diet GM (General Motors).

Diet GM bukanlah jenis diet terbaru. Diet GM merupakan program diet yang telah dikembangkan dengan bantuan Departemen Pertanian AS dan FDA. Serta telah diuji oleh Johns Hopkins Research Center. Diet GM ini dipercaya dapat menurunkan berat badan sebanyak 6,8 kg dalam 7 hari. Dimana diet ini memfokuskan pada jenis makanan dan porsi tertentu.

Mekanisme diet GM, Anda harus mengikuti menu berbeda yang sudah ditentukan setiap minggunya. Menu makanannya biasanya didominasi oleh sayuran dan buah-buahan. Selain mengatur makanan yang dikonsumsi, diet GM mengharuskan Anda untuk minum air putih sebanyak 8-12 gelas setiap hari atau sesuai dengan berat badan Anda. Tujuannya, agar tubuh Anda tetap terhidrasi selama diet berlangsung dan membantu melunturkan lemak dalam tubuh. Diet GM ini dapat Anda lakukan tanpa olahraga.

Aturan program diet GM sebagai berikut:

Hari pertama: Hanya diperbolehkan memakan semua jenis buah-buahan kecuali pisang dan porsinya tidak dibatasi. pada hari pertama diet GM adalah melon, stroberi, apel, dan jeruk.

Hari kedua: hanya diperbolehkan mengonsumsi sayur-sayuran, baik matang maupun mentah dan porsinya tidak dibatasi. Bisa menambahkan kentang untuk sarapan dengan jumlah yang sedikit.

YesDok Ads

Hari ketiga: mengonsumsi semua jenis buah dan sayuran kecuali pisang dan kentang. Untuk porsinya boleh sebanyak apapun yanag diinginkan, tidak dibatasi.

Hari keempat: hanya diperbolehkan makan pisang dan susu. Porsinya, 6-8 buah berukuran kecil dan minum tiga gelas susu.

Hari kelima: mengonsumsi sekitar 550gr daging sapi, ayam atau ikan. Atau pilihan lainnya adalah mengonsumsi 6 buah tomat. Khusus vegetarian, Anda bisa mengganti daging dengan nasi merah atau keju cottage dan perbanyak minum.

Hari keenam: menu sama dengan hari kelima. 6 buah tomat dapat diganti dengan jenis sayuran lainnya keculai kentang. Porsinya tidak ddibatasi dan perbanyak minum.

Hari ketujuh: menu dihari ketujuh adalah nasi merah atau cokelat, buah, jus buah dan sayuran. Masing-masing untuk porsinya tidak dibatasi.

(Foto: Jefit)

YesDok Ads