Tips untuk Kurangi Kebiasaan Menyentuh Wajah Guna Hindari Virus Corona

March 05, 2020 | Helmi

virus corona

Mencuci tangan menjadi salah satu cara yang paling efektif agar terhindar dari infeksi virus corona. Karena, salah satu cara penyebarannya adalah virus yang mungkin ada di bagian tangan bisa berpindah ke tubuh melalui tangan ke bagian muka.

Satu penelitian yang diterbitkan pada tahun 2015, menyoroti frekuensi tinggi dari kontak tangan-ke-wajah. Sebanyak 44 persen kontak tersebut juga menjangkau mulut, hidung dan mata.

Menyentuh wajah, terutama di sekitar mulut, hidung dan mata, memudahkan virus dan bakteri memasuki tubuh, dan menginfeksi Anda. Jika Anda merasa sulit untuk berhenti menyentuh wajah Anda, jangan takut, karena kiat yang disarankan ahli ini dapat membantu Anda mengurangi sentuhan wajah Anda dan menghindari risiko terkena virus:

Sadari kebiasaan menyentuh wajah

Langkah pertama untuk menghilangkan sentuhan Anda adalah dengan sepenuhnya menyadari kapan dan mengapa Anda melakukan ini. Anda mungkin secara tidak sadar menyentuh wajah Anda karena bosan, atau cemas.

Maka dari itu, Anda perlu mengingatkan diri Anda agar tidak menyentuh wajah secara terus menerus, terlebih jika Anda belum sempat mencuci tangan.

Coba Menyentuh Sesuatu Yang Lain

“Karena kita cenderung menyentuh wajah kita ketika melakukan hal-hal seperti membaca atau menonton TV, kita harus mencoba menyibukkan tangan kita dengan sesuatu yang lain ketika kita terlibat dalam kegiatan seperti ini,” ujar Sanam Hafeez, psikolog yang berbasis di New York.

Menurut Denise Cummins, seorang ilmuwan kognitif, cara terbaik untuk menghentikan kebiasaan adalah menggantinya dengan sesuatu yang lainnya. “Jika Anda biasanya menyandarkan wajah di tangan Anda, cobalah untuk mengembangkan kebiasaan memegang sesuatu di tangan Anda atau letakkan tangan Anda di atas lengan Anda,” kata Cummins.

Jadikan Tidak Nyaman

YesDok Ads

Cara lain untuk menghentikan kebiasaan menyentuh wajah Anda adalah membuatnya tidak nyaman.

Cummins menyarankan untuk menggunakan sarung tangan tanpa jari berbahan wol yang terasa tidak nyaman ketika digosokkan pada kulit halus di wajah Anda, terutama jika Anda cenderung untuk menyandarkan wajah Anda di tangan saat membaca sesuatu di komputer Anda.

Meskipun yang terbaik adalah mencuci sarung tangan Anda secara teratur setelah digunakan, para peneliti percaya bahwa virus tidak bertahan lama pada bahan lunak dibandingkan dengan permukaan yang keras.

Anda juga dapat mengenakan kacamata untuk menciptakan penghalang antara mata dan tangan Anda karena ini membuat Anda kurang nyaman untuk bersandar pada wajah Anda.

Gunakan Pengingat

Anda mungkin lupa bahwa Anda mencoba menghentikan kebiasaan menyentuh wajah. Di situlah pengingat sederhana masuk untuk membantu Anda meningkatkan kesadaran dan meningkatkan upaya Anda.

Disarankan untuk mencoba perilaku kognitif seperti membuat catatan yang bertuliskan "Jangan Menyentuh Wajah Anda" dan meminta teman atau keluarga mengingatkan Anda setiap kali Anda melakukan kebiasaan itu.

Indonesia positif kasus Corona! Ragu ke rumah sakit? Tanya langsung ke YesDok. Konsultasi cepat dan gampang.

(Foto: Rapplers)

YesDok Ads