Tips Tetap Sehat di Tengah Cuaca yang Tak menentu

February 24, 2020 | Helmi

sehat

Cuaca saat ini begitu tak menentu. Pagi hari bisa hujan deras, siang harinya beralih ke panas terik. Jika kondisi badan tidak fit, ini akan membuat tubuh jatuh sakit. Maka dari itu, perlu trik untuk menghadapi cuaca semacam ini.

Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kesehatan Anda di tengah cuaca yang kurang begitu bersahabat.

Cukup Minum

Minum air yang cukup sangat disarankan untuk membantu tubuh tetap fit. Kebutuhan air yang tercukupi bisa membantu membersihkan tubuh dari dalam dan mempermudah nutrisi terserap. Usahakan untuk minum sebanyak dua atau tiga liter air per hari.

Anda juga bisa meminum jus buah segar yang kaya vitamin C. Tambahan vitamin C akan membantu memperkuat kekebalan tubuh. Tambahkan juga sedikit madu untuk mendapatkan manfaat lebih.

Gunakan Air Purifier

Perubahan cuaca musiman dapat memperburuk gejala alergi. Tapi tahukah Anda bahwa udara di dalam rumah Anda bisa lima kali lebih tercemar daripada udara di luar? Anda bisa menggunakan air purifier untuk mendapatkan udara bersih di dalam rumah.

YesDok Ads

Rutin Berolahraga

Menjaga gaya hidup aktif dan mendapatkan sedikit udara segar sangat penting untuk kesehatan.. Cobalah berolahraga setidaknya 30 menit setiap hari. Ketika terlalu dingin untuk pergi keluar, cobalah beragam latihan yang bisa di dalam ruangan.

Cukup Istirahat

Tidak hanya membutuhkan olahraga yang rutin, tubuh Anda juga membutuhkan tidur yang berkualitas. Disarakankan untuk tidur dengan durasi tujuh hingga delapan jam semalam. Tidur memberikan tubuh kesempatan untuk beristirahat dan memperbaiki, memperkuat sistem kekebalan tubuh Anda dan menghilangkan racun.

Sesuaikan Pakaian Anda

Tanpa disadari, pemilihan pakaian yang tepat bisa membantu Anda tetap sehat di tengah cuaca tak menentu. Ketebalan pakaian yang tepat dapat membantu tubuh menyesuaikan suhu yang normal dengan cuaca yang ada di luar ruangan.

(Foto: Philadelphia Magazine)

YesDok Ads