Tips Tetap Bugar dan Sehat saat Liburan Akhir Tahun

December 27, 2019 | Iman

Pesta makan saat liburan

Libur natal dan tahun baru saat akhir tahun merupakan perayaan spesial, semua kerabat dan keluarga berkumpul dan tidak lupa, akan ada banyak undangan pesta makan dan minum di sepanjang liburan tersebut.

Seperti yang ditunjukkan oleh beberapa penelitian, perayaan tahun baru akan membuat seseorang memiliki kenaikan berat badan yang tiba-tiba dan terjebak dalam sejumlah masalah kesehatan. 

Karena itu, sangat penting untuk tetap berhati-hati dan memperhatikan apa yang Anda makan sambil tetap menikmati semua perayaan tanpa terlalu banyak mempengaruhi kesehatan Anda secara keseluruhan. 

Seperti dilansir laman Boldsky, berikut adalah beberapa tips kesehatan yang bisa anda terapkan agar tetap bugar dan sehat selama liburan akhir tahun.


1. Kurangi Minum Alkohol

Perayaan akhir tahun sangat identik dengan pesta minum, bahkan tak jarang yang mengandung alkohol. Namun perlu diingat, minum alkohol secara berlebihan tidak pernah baik untuk kesehatan Anda. Sebuah penelitian merekomendasikan untuk minum tidak lebih dari 2-3 gelas per hari untuk wanita dan 3-4 gelas per hari untuk pria. Hindari minum alkohol setiap hari, sebaiknya minum air putih dan makan sebelum minum minuman beralkohol.

2. Jangan Makan Berlebihan

YesDok Ads

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa rata-rata orang mengonsumsi sekitar 3.000 kalori pada saat makan malam di pesta perayaan akhir tahun, melebihi asupan harian yang direkomendasikan pada orang dewasa yaitu 2400 kalori. Pastikan untuk tetap membatasi asupan dengan tidak membeli terlalu banyak makanan, konsumsi camilan buah-buahan dan perhatikan porsi makan Anda.

3. Tidur yang Cukup

Selama liburan, ada kemungkinan anda terlalu banyak tidur atau atau kurang tidur. Sebuah Penelitian telah menemukan bahwa rata-rata orang membutuhkan 6-8 jam untuk merasa benar-benar segar kembali. Kurang tidur dapat menyebabkan berbagai efek samping, mulai dari perubahan suasana hati dan sakit kepala hingga pandangan kabur. Hindari terlalu banyak makan atau minum alkohol dan jangan mencoba minuman berkafein, seperti teh dan kopi mensiasati kurang tidur.

4. Tetap Aktif 

Salah satu hal yang sering dilewati orang selama musim liburan adalah aktivitas fisik atau  melakukan olahraga yang benar. Tidak perlu yang berat, cukup banyak berjalan, naik tangga, karena semakin banyak aktivitas, semakin baik juga pencernaan dan dapat membantu menjaga jantung Anda tetap sehat.

5. Jangan Lewatkan Sarapan 

Sarapan yang sehat tentu masih anda butuhkan walaupun sedang masa liburan, anda bisa membuat omelet sehat yang dicampur dengan sayuran yang mengandung vitamin atau makan secangkir yogurt. Selain itu, cobalah untuk tetap makan buah-buahan, tidak stres, jaga pikiran Anda tetap aktif dan jangan lupa Minum banyak air putih.

(foto : healthessential)

YesDok Ads