Tiga Dosis Vaksin Moderna Diklaim Efektif Lawan Omicron

December 24, 2021 | Iman

Vaksin moderna

Moderna Inc pada hari Senin (20/12) mengatakan bahwa dosis booster vaksin COVID-19 buatan mereka mampu melindungi seseorang terhadap varian Omicron yang menyebar cepat dari virus corona. 

Dalam pengujian laboratorium mereka juga meyakini bahwa suntikan tambahan atau booster saat ini akan terus menjadi pilihan sebagai garis pertahanan pertama melawan Omicron.

Kepala petugas medis Moderna, Dr Paul Burton mengatakan perusahaan mengatakan keputusannya untuk fokus pada vaksin saat ini, yaitu mRNA-1273, Moderna juga masih berencana untuk mengembangkan vaksin untuk memberikan perlindungan terhadap Omicron secara khusus dan berharap untuk memulai uji klinis awal tahun depan.

"Apa yang kami miliki sekarang adalah Mrna 1273 ini sangat efektif, dan sangat aman. Saya pikir itu akan melindungi orang-orang melalui masa liburan yang akan datang dan selama bulan-bulan musim dingin ini, ketika kita akan melihat tekanan paling parah dari Omicron,” ucap dr Burton. 

Pihak Moderna menuturkan bahwa dua dosis vaksinnya menghasilkan antibodi penetral rendah terhadap varian Omicron, tetapi dosis booster 50 mikrogram meningkatkan antibodi penetral terhadap varian tersebut hingga 37 kali lipat. 

YesDok Ads

Sementara Booster Moderna hingga 100 mikrogram dapat mendorong antibodi penawar hingga lebih dari 80 kali lipat.

Sementara itu, penemuan kasus Omicron pertama menjadi peringatan bahwa kita harus tetap waspada dengan konsisten menerapkan protokol kesehatan, tanpa perlu khawatir berlebihan. Protokol kesehatan kesehatan menjadi sarana pencegahan yang mudah dan murah untuk dilakukan masyarakat.

“Kondisi kasus yang cenderung baik seyogyanya tidak membuat kita abai dan lengah menerapkan protokol kesehatan. Mengingat besarnya dampak yang terjadi akibat lonjakan kedua, mari bersama kita pertahankan kondisi yang terkendali ini, dengan menerapkan disiplin protokol kesehatan sebagai cara yang paling mudah, murah, dan efektif dalam mencegah penularan,” ujar Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito.

(Foto : pixabay)

YesDok Ads