Rokok Elektrik Bisa Pengaruhi Fungsi Otak dan Percepat Proses Penuaan

July 05, 2019 | Helmi

Rokok elektrik atau juga biasa dikenal dengan sebutan vape, ternyata memiliki efek negatif bagi tubuh. Hal ini diketahui dari sebuah penelitian yang menemukan bahwa menggunakan vape dapat memengaruhi fungsi otak dan mempercepat proses penuaan.

Para peneliti dari University of California, Riverside menemukan bahwa cairan, aerosol atau nikotin dari vape dapat menyebabkan mitochondrial hyperfusion (SIMH) yang diinduksi stres. Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal iScience, menyatakan bahwa stres dapat menyebabkan kematian sel atau penyakit. Selain itu, sel-sel yang rusak dapat mempercepat proses penuaan.

Atena Zahedi, penulis penelitian menjelaskan bahwa kadar nikotin yang tinggi dalam rokok elektrik mempengaruhi reseptor khusus dalam sel induk saraf. Nikotin menutupi reseptor dan memungkinkan kalsium dan ion lain masuk ke dalam sel, yang dapat menyebabkan kerusakan sel.

Terlalu banyak kalsium menyebabkan sel membengkak dan memengaruhi fungsinya. Nikotin juga bisa pecah dan bocor yang menyebabkan kematian sel.

YesDok Ads

"Jika stres nikotin berlanjut, SIMH runtuh, sel-sel induk saraf menjadi rusak dan akhirnya bisa mati," kata Zahedi. "Jika itu terjadi, tidak ada sel yang lebih khusus - astrosit dan neuron, misalnya - dapat diproduksi dari sel induk."

Para peneliti mencatat bahwa kaum muda dan wanita hamil berisiko lebih tinggi untuk dampak negatif dari vape. Untuk anak-anak dan remaja, tim mengatakan bahwa nikotin dapat dengan mudah mempengaruhi fungsi otak mereka,  karena otak mereka masih dalam tahap perkembangan.

Para peneliti berharap bahwa temuan ini dapat membantu untuk mengatasi meningkatnya kecanduan dan ketergantungan nikotin pada remaja. Perokok pasif juga menjadi perhatian lain karena vape cenderung menghasilkan lebih banyak aerosol daripada rokok biasa.

Selain nikotin, alat ini juga mengandung zat berbahaya lainnya, termasuk diacetyl yang menyebabkan penyakit paru-paru, bahan kimia penyebab kanker, dan logam berat seperti nikel, dan timah.

YesDok Ads