Perubahan Mood Akibat Diabetes

November 27, 2020 | Kaifia

Seorang wanita memeriksa gula darah.

Diabetes dapat memengaruhi tubuh lebih sekedar dari gula darah. 

Kondisi medis ini dapat menyebabkan perubahan mood secara mendadak yang dapat menimbulkan ketegangan emosional dalam kehidupan sehari-hari.

Bagi beberapa orang yang memiliki diabetes dapat berkontribusi terhadap untuk perubahan suasana hati. Seseorang bisa mengalami perubahan mood apabila kadar gula darah sedang dalam kadar rendah atau tinggi.

Mengendalikan gejala ini di kehidupan sehari-hari dapat melelahkan dan membuat seseorang kewalahan. Oleh karena itu, penting untuk memeriksa kesehatan emosional Anda sesekali.

Gejala kadar gula darah rendah yang mungkin menyebabkan perubahan suasana hati termasuk:

  • Sulit membuat keputusan
  • Mudah tersinggung
  • Perubahan perilaku
  • Kesulitan konsentrasi

Perubahan pada kadar glukosa dalam tubuh berpengaruh pada suasana hati dan kondisi mental. Ketika gula darah kembali ke kisaran normal, keparahan gejala mulai berkurang.

Penting untuk menjaga kadar gula agar tetap stabil. Jika Anda mengalami perubahan secara drastis sepanjang hari, bicarakan dengan dokter Anda tentang  perubahan pada pengobatan Anda.

Bagaimana cara mengatasinya?

YesDok Ads

Terdapat banyak cara untuk mengendalikan diabetes dan mengurangi risiko mengalami perubahan suasana hati, stres dan kondisi kesehatan mental lainnya.

Periksa gula darah Anda secara teratur

Memeriksa kadar gula darah Anda secara rutin adalah hal yang penting dalam pengendalian diabetes. Anda dapat berkonsultasi dengan dokter tentang seberapa sering memeriksa gula darah Anda.

Membuat rencana makanan

Diet yang seimbang dan sehat adalah salah satu hal yang harus dijaga khususnya bagi penderita diabetes. Buatlah daftar makanan yang baik untuk diabetes dan persiapkan rencana makanan harian Anda. 

Ikuti rencana pengobatan diabetes 

Terapkan rencana pengendalian diabetes yang diberikan oleh dokter Anda yang sebagian besar mencakup pengobatan harian, pemeriksaan glukosa darah, dan penyesuaian gaya hidup.

YesDok Ads