Penyebab Tulang Rusuk Nyeri Saat Hamil

April 06, 2021 | Kaifia

Kehamilan

Selama kehamilan, umumnya wanita bisa mengalami berbagai macam gejala fisik yang tidak nyaman. 

Namun hal tersebut merupakan hal yang normal terutama pada wanita yang memasuki trimester 3 kehamilan.

Salah satu keluhan gejala fisiknya yaitu timbulnya rasa nyeri pada tulang rusuk. Biasanya perkembangan janin dapat menyebabkan rasa nyeri ini karena si bayi yang menendang-nendang. 

Perubahan pada tubuh yang terjadi selama ibu hamil juga menyebabkan tulang rusuk terasa sakit.

Penyebab

Kebanyakan kasus terkait kondisi ini umumnya menyerang ibu yang sudah berada di masa trimester kedua kehamilan terakhir dan memulai trimester ketiga. 

Berikut adalah beberapa penyebab umumnya 

Posisi janin dalam kandungan 

Memasuki masa kehamilan pada trimester ketiga yang dimulai dari minggu ke 28 hingga 40, posisi janin bisa terlihat dengan kepala menghadap ke bawah sehingga kaki menghadap tulang rusuk.

YesDok Ads

Dalam kondisi tersebut, pergerakan janin yang berpengaruh pada kondisi fisik ibu sehingga bagian tulang rusuk mengalami tekanan dan pergerakan si ibu akan terbatasi.

Sakit batu empedu selama hamil 

Sakit batu empedu atau penyakit kandung empedu lebih cenderung menyerang wanita selama kehamilan. Kondisi ini disebabkan oleh meningkatnya kadar estrogen dan gerakan empedu yang lambat.

Saluran empedu yang tersumbat ini umumnya menyebabkan rasa nyeri yang terdapat di area perut kanan atas.

Maag

Hormon relaxin yang diproduksi selama kehamilan ini berfungsi untuk membuat bagian sendi panggung lebih terasa rileks dan membantu mempersiapkan kelahiran.

Hormon ini juga menyebabkan rasa mulas karena memberikan relaksasi terhadap esofagus yang dimana saluran ini bertanggung jawab untuk membawa makanan dari mulut menuju lambung.

Apabila rasa nyeri ini diiringi gejala lain seperti demam atau tekanan darah tinggi, wanita hamil perlu segera mengunjungi dokternya.

YesDok Ads