Penyebab Timbulnya Sensasi Gelitik di Sekitar Area Dada

July 23, 2021 | Kaifia

Sensasi gelitik di sekitar area dada

Sensasi gelitik yang berada di area sekitar dada dapat menandakan suatu gejala dari berbagai jumlah kondisi kesehatan yang mendasarinya, mulai dari jantung, paru-paru hingga perut. 

Sebagian besar kasus ini tidak serius dan tidak memerlukan perhatian yang khusus namun ada beberapa keadaan dimana sensasi gelitik di bagian dada yang tidak boleh diabaikan.

Penyebab 

Demam dan pilek bisa menyebabkan sensasi gelitik di area dada dan tenggorokan. Gejala ini termasuk gejala yang umum dan seringkali akan hilang dengan sendirinya setelah beberapa hari.

Berikut adalah penyebab utama timbulnya rasa gelitik pada dada

Flu biasa

Kondisi gelitik di area dada umumnya disebabkan oleh flu dan biasanya merupakan penyakit virus ringan yang menimbulkan gejala seperti batuk, pilek, sakit kepala dan ketidaknyamanan.

Flu biasa akan mereda setelah beberapa hari dan Anda dapat mengatasinya dengan obat bebas atau obat Over the Counter.

Pneumonia

Pneumonia adalah kondisi dimana infeksi menyerang paru-paru sehingga menyebabkan peradangan dan mengalami pembengkakan. 

YesDok Ads

Kondisi ini bisa menjadi penyakit yang serius terutama pada seseorang yang memiliki sistem imun tubuh yang lemah.

Gejala yang timbul karena penyakit pneumonia yaitu antara lain:

  • Sesak napas
  • Demam
  • Detak jantung cepat
  • Batuk
  • Kehilangan nafsu makan

Asma

Asma adalah kondisi kronis yang memengaruhi paru-paru. Akibatnya, seseorang yang menderita asma mengalami kesulitan bernapas secara efektif. Kejang di saluran udara dapat menyebabkan perasaan menggelitik di dada.

Apabila gejala asma sangat parah, sesak napas dan mengi dapat terjadi. Batuk kronis akibat gejala asma cenderung terjadi di malam hari.

Pengobatan

Strategi yang efektif yaitu mengatasi kondisi yang mendasarinya dan biasanya diakibatkan karena pilek atau penyakit yang berkaitan dengan paru-paru.

Beberapa perawatan yang efektif dapat mencakup hal berikut ini

  • Penuhi cairan yang yang cukup
  • Beristirahat dengan penuh
  • Pastikan bahwa ruangan sekitar Anda bebas dari debu dan iritan
  • Berkumur dengan air garam
  • Hindari merokok atau paparan asap rokok

Cari bantuan medis jika rasa gelitik atau gatal terjadi selama lebih dari seminggu terutama seseorang yang memiliki penyakit serius seperti pneumonia, asma dan bronkitis.

YesDok Ads