Penyebab Mulut Kering di Malam Hari dan Cara Mengatasinya

October 23, 2021 | Kaifia

Mulut kering

Mulut kering atau xerostomia adalah kondisi yang disebabkan oleh kurangnya produksi air liur pada mulut sehingga mulut menjadi mengering. 

Xerostomia bisa menyebabkan ketidaknyamanan karena memengaruhi indera perasa seseorang dan dapat meningkatkan risiko mengembangkan gigi berlubang.

Beberapa orang mungkin mengalami mulut kering di malam hari. Hal tersebut disebabkan oleh variasi alami dalam jumlah air liur yang dihasilkan oleh tubuh, tetapi kondisi medis tertentu juga bisa menjadi pemicunya,

Saliva atau air liur diperlukan untuk kesehatan gigi dan gusi serta enzim yang terdapat pada air liur membantu pencernaan. Apabila mulut Anda kering sepanjang malam, kesehatan mulut Anda mungkin terpengaruhi tanpa Anda sadari.

Gejala

Berikut adalah beberapa gejala mulut kering yang terus menerus sepanjang malam 

YesDok Ads

  • Bau mulut
  • Perubahan dalam indera perasa
  • Masalah saat memakai gigi palsu 
  • Kesulitan mengunyah
  • Sakit tenggorokan
  • Air liur kental

Penyebab

Penyebab mulut kering bisa menjadi kondisi yang umum, terutama pada orang yang berusia di atas 65 tahun. Hal ini disebabkan oleh seiring bertambahnya usia, produksi air liur menurun sebanyak 40%.

Jika masalahnya hanya terjadi di malam hari, kemungkinan penyebabnya adalah sumbatan hidung yang membuat Anda bernapas melalui mulut.

Pengobatan rumahan

Terlepas dari penyebab yang mendasari mulut kering di malam hari, Anda dapat menerapkan pengobatan rumahan yang mampu membantu mengatasi sensasi mulut kering di malam hari

  • Hindari penggunaan mouthwash yang mengandung alkohol
  • Mencoba bernapas melalui hidung daripada mulut
  • Batasi asupan kafein Anda
  • Mengunyah permen karet tanpa gula untuk membantu merangsang produksi saliva
  • Gunakan humidifier atau pelembab ruangan di kamar Anda pada saat malam hari
YesDok Ads