Pentingnya Sentuhan Pada Bayi

December 24, 2020 | Iman

Sentuhan pada bayi

Memberikan perawatan terbaik bagi anak, tentu sudah menjadi prioritas setiap orang tua, mulai dari memilih bedak bayi bagus untuk perawatan tubuh si kecil, mengonsumsi makanan bernutrisi agar ASI lancar, hingga melakukan beragam stimulasi yang dapat menunjang perkembangan anak. 

Dari banyaknya jenis perawatan untuk si Kecil, terdapat satu aktivitas yang sangat sederhana namun memiliki manfaat yang luar biasa bagi anak, yaitu stimulasi melalui sentuhan.

Sentuhan merupakan elemen yang fundamental terhadap sistem kekebalan tubuh serta perkembangan otak bayi. 

Dari riset yang sudah dilakukan, efek sentuhan dapat mempengaruhi perkembangan fisik, kemampuan berbahasa, kemampuan kognitif, serta kompetensi sosial dan emosional.

Professor of Neuroscience, Liverpool JM University, UK, Profesor Francis McGlone, memaparkan temuannya tentang efek sentuhan pada bayi. 

YesDok Ads

“Sentuhan yang lembut tidak hanya dapat memengaruhi perkembangan otak bayi, tetapi juga membantu mendukung sistem kekebalan, memengaruhi suasana hati, tingkat stres dan banyak manfaat yang lain,” ucap Prof Francis.

Menurutnya, Pengalaman sentuhan yang pertama kali dialami oleh bayi akan berpengaruh terhadap pertumbuhan lanjutan selama hidupnya. “Jadi, sentuhan, secara ilmiah, memang dapat menghasilkan pertumbuhan anak yang optimal,” ucap Prof Francis. 

Penelitian juga membuktikan bahwa Neurofibre yang ada di seluruh tubuh kita akan merespon lebih optimal melalui sentuhan lembut dan penuh kasih sayang. Neurofibre banyak terdapat di area belakang kepala, sekitar wajah, dan juga area perut.

(Foto : pixabay)

YesDok Ads