Pengobatan Rumahan Untuk Mengatasi Hilangnya Nafsu Makan Disertai Mual

August 27, 2020 | Kaifia

Seorang wanita sedang kehilangan nafsu makan.

Kehilangan nafsu makan serta perut terasa mual merupakan kondisi medis yang sering terjadi.

Umumnya, perasaan mual bisa memicu kehilangan nafsu makan dan ketika Anda merasa mual, kemungkinan hal itu disebabkan oleh kurangnya asupan makanan yang masuk ke tubuh.

Nafsu makan yang hilang bukan berarti tidak lapar dan bahkan tidak makan apapun. Hal ini terjadi ketika seseorang tidak tertarik terhadap makanan tertentu.

Mual terjadi ketika tubuh ketika perut mengalami ketidaknyamanan dan sensasi seperti ingin muntah.

Ketika kondisi tersebut terjadi secara bersamaan, Anda mungkin mengonsumsi sesuatu yang tidak baik bagi perut. 
Dalam kasus tertentu, sensasi mual dan kehilangan nafsu makan dapat menjadi tanda terhadap penyakit serius.

Apabila tidak tertangani, kondisi ini akan berbahaya bagi tubuh. Berkonsultasi dengan dokter penting untuk mengenali gejala dan menemukan pengobatan yang tepat bagi Anda.

Pengobatan rumahan

Salah satu penyebab kehilangan nafsu makan yang disertai mual adalah dehidrasi ringan.

Penting untuk memenuhi asupan cairan atau minuman elektrolit agar mengurangi keparahan gejala. 

YesDok Ads

Hindari mengonsumsi makanan pedas, berlemak dan mentah.

Berikut beberapa makanan dan minuman yang membantu menenangkan perut,antara lain:

  • Jahe, terutama teh jahe

  • Roti panggang

  • Nasi putih

  • Teh mint

Gejala yang berlangsung hingga lebih dari 2 hari tanpa penyebab yang jelas, penting untuk segera mencari bantuan medis.

Anda dapat berkonsultasi dengan dokter melalui pelayanan kesehatan YesDok untuk memperoleh pengobatan.

(Foto: thehealthy.com)

YesDok Ads