Seksualitas
Dewasa
+1

Nikmatnya Cokelat Ternyata Bisa Tingkatkan Gairah Seks

May 13, 2019 | Helmi

Dorongan seks yang rendah dapat mengakibatkan ketidakpuasan yang bagi beberapa pasangan. Masalah libido ini memengaruhi pria maupun wanita baik secara fisik maupun emosional.

Libido rendah bisa terjadi karena berbagai masalah, seperti stres, kelelahan atau beberapa masalah medis, seperti penurunan kadar hormon.

Untungnya telah ditemukan bahwa perubahan kecil di gaya hidup Anda dapat membantu meningkatkan gairah seks. Mulai dari menambahkan makanan sehat ke dalam menu makanan Anda atau mengupayakan memperoleh tidur berkualitas.

Salah satu makanan yang harus Anda pertimbangkan untuk meningkatkan gairah Anda adalah cokelat. Tahukah Anda bahwa ternyata cokelat dapat membantu meningkatkan hasrat seksual?

Sebuah penelitian menemukan, cokelat bisa membantu dalam produksi phenylethylamine dan serotonin dalam tubuh. Kedua senyawa ini dikenal karena efeknya yang dapat membuat suasana hati menjadi positif.

YesDok Ads

Stres adalah salah satu faktor paling umum yang menyebabkan penurunan minat seseorang terhadap seks. Studi juga menunjukkan bahwa wanita berisiko lebih tinggi mengalami penurunan libido dibandingkan pria.

Sebuah studi yang diterbitkan pada tahun 2018 menyebutkan bahwa makan satu atau dua batang cokelat dapat menurunkan tingkat stres.

Temuan ini berasal dari ulasan dua studi sebelumnya yang berfokus pada hubungan antara diet dengan cokelat dan kesehatan otak. Para peneliti di Adventist Health Sciences Center di Loma Linda University di California menemukan bahwa rasa manis dari produk tersebut meningkatkan perasaan bahagia.

Konsumsi dark chocolate juga dapat memberi efek positif yang sama pada kesehatan otak. Para peneliti mengaitkan manfaat kesehatan dari mengonsumsi cokelat dengan jumlah kakao dalam produk tersebut, yang menyediakan flavonoid untuk kesehatan otak dan kardiovaskular yang lebih baik.

Cokelat yang mengandung lebih dari 70 persen kakao menunjukkan dapat mengurangi tingkat stres dan peradangan pada orang. Itu juga bisa meningkatkan mood, daya ingat dan kekebalan, yang kemudian bisa membantu Anda mendapatkan dorongan seks yang sebelumnya meredup.

YesDok Ads