Diet
+1

Minum Es Bikin Batuk, Benar, Tidak?

May 17, 2022 | Claudia

Minum es

Saat tengah batuk, ucapan yang paling sering disebutkan oleh orang-orang sekitar kita adalah “Pasti gara-gara minum es terus”, namun, benarkah minum es bisa menyebabkan batuk?

Meminum minuman yang dingin sangat nikmat, apalagi saat cuaca sedang panas-panasnya. Es sering kali ditambahkan pada minuman untuk menambah rasa dingin dan kesegaran. Namun, mengonsumsi es memang bisa memberikan efek, yang kadang sifatnya tidak menyenangkan terutama untuk kesehatan tubuh kita.

Ada banyak efek yang ditimbulkan dari minum es, salah satunya bisa memicu batuk, atau bahkan menyebabkan radang tenggorokan. Akan tetapi, ada pula beberapa orang yang tidak mengalami efek atau reaksi buruk setelah dirinya mengonsumsi es.

Ternyata, efek batuk memang tidak selalu timbul akibat minum es. Batuk merupakan salah satu refleks tubuh akibat adanya stimulasi pada saraf-saraf di lapisan dalam saluran pernapasan. Ada banyak sekali hal yang bisa memicu batu, di antaranya asma, alergi, rhinitis alergi, atau infeksi virus dan bakteri.

YesDok Ads

Minuman dingin atau es sebenarnya bukanlah penyebab langsung dari timbulnya batuk. Es hanya merupakan pemicu batuk. Sehingga, minum es tidak disarankan jika Anda tengah mengalami masalah batuk, agar batuk tidak menjadi bertambah parah.

Selain itu lihat kembali, apakah minuman dingin yang dikonsumsi mengandung perasa, pemanis, atau bahkan pengawet? Jika, ya, maka tak heran jika batuk bisa timbul setelah Anda mengonsumsinya, karena ketiga hal tersebutlah yang lebih berpotensi untuk menimbulkan batuk, alih-alih es itu sendiri.

Semua ini menunjukkan, bahwa es tetap aman dikonsumsi tanpa perlu khawatir menimbulkan batuk, selama tubuh Anda tetap dalam kondisi prima saat mengonsumsinya. Selain itu, hindari juga minum minuman dingin yang mengandung pemanis, perasa, atau pengawet, karena ketiga hal ini lebih mungkin menimbulkan batuk bagi orang yang mengonsumsinya.

(Foto: thespruceeats.com)

YesDok Ads