Mengenal Efek Samping Operasi Bariatrik, Prosedur Medis Menurunkan Berat Badan

September 20, 2022 | Kaifia

Operasi Bariatrik

Operasi bariatrik dikenal sebagai jenis operasi yang melibatkan perubahan pada sistem pencernaan dalam upaya menurunkan berat badan. 

Bagi pasien yang memiliki komplikasi yang berkaitan dengan berat badan, operasi batriatrik merupakan pilihan yang efektif.

Mayo Clinic melansir, sementara operasi ini dapat menawarkan berbagai manfaat, segala bentuk operasi penurunan berat badan merupakan prosedur utama yang dapat menimbulkan risiko dan efek samping yang serius. 

Seseorang juga perlu membuat perubahan sehat secara permanen pada diet dan menginvestasikan waktu untuk berolahraga secara teratur untuk membantu memastikan keberhasilan operasi batriatrik dalam jangka waktu panjang.

Efek samping

Terdapat berbagai risiko atau efek samping pasca operasi bariatrik. Dokter Anda akan menjelaskan segala potensi komplikasi operasi ini, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Berikut adalah beberapa efek samping dari operasi bariatrik 

  • Infeksi
  • Pendarahan berlebihan
  • Masalah paru-paru
  • Kebocoran pada sistem pencernaan
  • Pembekuan darah
  • Ketidakmampuan mengonsumsi makanan tertentu
  • Asam lambung

Tak hanya mereka berpengaruh dalam jangka waktu pendek, operasi ini membawa beberapa risiko jangka panjang bagi pasien, antara lain

  • Gula darah rendah
  • Malnutrisi
  • Muntah
  • Hernia
  • Sumbatan usus
  • Batu empedu

Menurut artikel yang dilansir oleh Mayo Clinic, setelah menjalani operasi ini, Anda biasanya tidak akan diizinkan makan selama satu hingga dua hari agar dapat mendorong pemulihan sistem pencernaan. Lalu, Anda akan mengikuti diet tertentu selama beberapa minggu. Pada tahapan awal, diet dimulai dengan cairan, lalu seiring waktu akan berkembang menjadi bubur dan kemudian akhirnya menjadi makanan biasa.

Anda juga dianjurkan oleh dokter untuk sering melakukan pemeriksaan medis untuk memantau kesehatan dalam beberapa bulan pertama setelah menjalani operasi bariatrik.

YesDok Ads