Manfaat Kesehatan dari Menaiki Tangga

October 22, 2019 | Iman

Jangan pernah meremehkan naik tangga, kadang seseorang sangat malas untuk naik tangga dan lebih menggunakan naik lift. Padahal menaiki tangga bisa menjadi latihan yang cukup efektif untuk membangun kekuatan, otot, dan meningkatkan keseimbangan Anda.

Bahkan jika Anda sedang mencoba menurunkan berat badan maka aktivitas fisik dengan menaiki tangga dapat membantu Anda membakar lebih banyak kalori dan mengencangkan otot Anda. Naik tangga juga dapat membantu meningkatkan fungsi aktivitas harian Anda.

Berikut adalah manfaat kesehatan dari menaiki tangga seperti dilansir laman Times of India.

1. Banyak Melibatkan Otot

Saat anda menaiki tangga, akan ada lebih banyak otot yang terlibat dibandingkan dengan berjalan, jogging atau berlari di permukaan yang datar. Saat Anda bergerak di permukaan tanah yang rata hanya otot-otot kaki Anda yang terlibat di dalamnya, sementara menaiki tangga  berfungsi untuk paha depan, dan paha belakang Anda. Itu adalah cara yang efektif untuk mendapatkan otot yang bebas dari lemak.

2. Menaikan Stamina

Saat menaiki tangga, otot-otot yang menstabilkan kaki, pergelangan kaki, dan tendon peroneal Anda berfungsi untuk menjaga keseimbangan. Apalagi jika melakukan aktivitas ini setiap hari akan membuat stamina Anda lebih baik. Awalnya, Anda mungkin akan mengalami kram kaki dan otot, tetapi lama kelamaan Anda akan merasa bersemangat.

3. Mengatur Tekanan Darah

Menaiki tangga baik juga untuk kesehatan jantung dan mengatur tingkat tekanan darah Anda karena membantu untuk menyumbat arteri dan meningkatkan denyut jantung serta meningkatkan kesehatan Anda secara keseluruhan.

YesDok Ads

4. Menaikan Mood

Saat meniaki tangga, tubuh akan memompa darah dan anda mengalami adrenalin, yang dapat meningkatkan mood Anda. Naik tangga adalah kegiatan yang sangat baik untuk mengurangi stres dan kecemasan.

Sementara itu, ada hal-hal tertentu yang harus diperhatikan ketika Anda akan mencoba kegiatan ini diantaranya adalah :

-Pastikan postur Anda benar. Jaga punggung Anda untuk tetap lurus dan jangan membungkuk.

-Mulai dengan perlahan lalu tingkatkan intensitasnya.

-Sangat penting untuk memakai sepatu yang tepat ketika melakukan aktivitas ini karena sepatu yang salah dapat menyebabkan ketegangan dan cedera.

Jika Anda memiliki kondisi peradangan seperti radang sendi atau masalah persendian, berkonsultasilah dengan dokter sebelum memulai latihan menaiki tangga.

(Foto : thenational.ae)

YesDok Ads