Diet
+1

Makanan Rendah Gula untuk Penderita Diabetes

August 12, 2020 | Claudia

Nanas

Banyak penderita diabetes yang mengeluhkan sulitnya memilih camilan yang aman untuk mereka konsumsi. Bagaimana tidak? Salah makan sedikit saja, kadar gula darah mereka bisa melonjak, yang tentunya bisa membahayakan.

Mengonsumsi makanan rendah gula merupakan pilihan makanan yang aman untuk penderita diabetes. Mengonsumsi makanan ini dalam jumlah sedang, membantu menjaga kadar gula darah Anda tetap terkendali.

Bila Anda kesulitan untuk menemukan makanan rendah gula yang aman dikonsumsi untuk penderita diabetes, berikut kami akan merekomendasikannya untuk Anda:

Nanas

Buah nanas kerap direkomendasikan sebagai makanan rendah gula yang baik untuk penderita diabetes. Sifat anti-virus, anti-inflamasi dan anti-bakteri yang kaya dalam buah nanas membuatnya sangat baik untuk dikonsumsi setiap hari. Mengonsumsinya secara rutin juga baik untuk kesehatan tubuh Anda.

Agar-agar

Siapa bilang penderita diabetes tidak bisa makan agar-agar? Agar-agar memang terkenal dengan rasanya yang manis dan nikmat, namun Anda bisa mencari agar-agar yang tidak mengandung banyak gula, sehingga masih aman untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes. Satu hal yang juga harus diingat, pastikan Ada mengonsumsi agar-agar tetap dalam porsi sedang dan jangan berlebihan.

Kacang almond

YesDok Ads

Mengonsumsi kacang almond juga baik untuk penderita diabetes. Ini karena kacang almond kaya akan nutrisi, sehingga mengonsumsinya secara rutin juga bisa bermanfaat bagi kesehatan.

Jeruk

Vitamin C yang merupakan Vitamin penting bagi penderita diabetes, dan vitamin ini banyak tersedia dalam buah jeruk. Kandungan gula yang sedikit dalam buah jeruk juga memastikannya sebagai salah satu buah yang aman untuk dikonsumsi penderita diabetes.

Kiwi

Banyak peneliti telah menunjukkan hubungan positif antara konsumsi kiwi dan penurunan kadar gula darah. Jadi, jangan segan untuk menambahkan buah kiwi ke dalam menu sehat harian Anda.

Kacang utuh

Mengandung tinggi protein, lemak sehat dan sederet nutrisi lainnya, kacang utuh yang juga rendah gula bisa menjadi pilihan camilan sehat untuk penderita diabetes.

(Foto: barbarabakes.com)

YesDok Ads