Diet
+1

Makanan Bergizi untuk Kuku Lebih Sehat dan Kuat

December 02, 2019 | Claudia

Kuku yang rapuh akan sangat menyulitkan. Ini akan merusak tampilan kuku Anda, dan menyebabkan ketidaknyamanan. Terlebih jika kuku mudah patah, dan patahannya terlalu pendek, yang tak jarang menyebabkan pendarahan.

Kuku yang lebih kuat dan tidak mudah rapuh, bisa didapat dengan menjaga asupan makanan yang bernutrisi. Asupan makanan yang lebih sehat, bisa memastikan Anda memiliki kuku yang tumbuh lebih panjang dan lebih kuat.

Jika Anda ingin mulai memerhatikan kesehatan kuku Anda, maka konsumsi-konsumsi makanan ini harus lebih ditingkatkan:

Almond

Kacang almond, sudah lama dikenal menyehatkan. Kacan ini tinggi protein dan magnesium. Fungsi magnesium sendiri, dapat membantu menjaga kuku dan rambut untuk tetap sehat. Selain almond, sayuran hijau, dan kacang kedelai juga kaya magnesium, sehingga sangat baik untuk dikonsumsi guna memperkuat kuku Anda.

Sayuran berdaun gelap

Meningkatkan asupan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh, sangat dibutuhkan untuk mendapatkan kuku yang lebih sehat dan kuat. Vitamin A, B, dan C merupakan deretan vitamin yang dapat menyehatkan kuku Anda. Vitamin C khususnya, dapat meningkatkan penyerapan zat besi, yang dengan demikian dapat menyehatkan kuku dan kulit kepala yang sehat. Tak hanya membantu menjaga kesehatan kuku, vitamin-vitamin ini juga dapat  bermanfaat untuk kesehatan rambut Anda. Anda bisa mendapatkan asupan nutrisi vitamin-vitamin ini dengan meningkatkan konsumsi sayuran berdaun gelap.

Air

Air merupakan komponen terbesar dalam tubuh kita. Setiap harinya, tubuh kita mengeluarkan air dalam bentuk urine, dan keringat. Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik. Ini guna mengisi ulang cairan yang hilang, dan memperlancar fungsi organ tubuh. Air juga sangat berguna untuk memperkuat kuku dan folikel rambut Anda.

Biji-bijian

Biji-bijian mengandung nutrisi yang baik untuk tubuh, termasuk kuku Anda. Rutin mengonsumsinya akan menjauhkan Anda dari insiden kuku patah. Ini berkat kandungan zat besi, biotin, dan protein. Biotin sangat berguna untuk membantu pertumbuhan rambut dan kuku. Di sisi lain, zat besi dan protein bekerja untuk menguatkan rambut juga kuku. Selain biji-bijian, Anda juga bisa mendapati biotin dalam susu dan telur.

(Foto: mistyangelique.com)

YesDok Ads