Lima Makanan untuk Merangsang Kecerdasan Anak

April 05, 2019 | Dina

Memilih makanan yang tepat untuk merangsang kecerdasan Si Kecil, adalah salah stu langkah terpenting yang harus orang tua perhatikan. Para ahli nutrisi pun menganjutkan untuk orangtua memilih jenis makanan bergizi baik agar membantu meningkatkan pertumbuhan otak Si Kecil. Apalagi konsumsi makanan bergizi ini sangat dianjurkan saat Si Kecil masih dalam proses pertumbuhan. Dengan begitu, berbagai gizi yang diperlukan untuk membentuk kecerdasan otak Si Kecil bisa terbentuk.

Berikut adalah 5 daftar makanan yang bisa Anda berikan untuk Si Kecil:

Ikan

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengajak masyarakat lebih banyak mengkonsumsi ikan. Ajakan itu juga sebagai perayaan Hari Ikan Nasional. Susi mengatakan, ikan merupakan lauk pauk yang sehat jika dikonsumsi setiap hari. Dia pun berjanji akan menenggelamkan masyarakat yang tidak mengkonsumsi ikan.

Sebuah penelitian terbaru yang diterbitkan the Scientific Reports journal, mengungkap bahwa anak yang makan ikan setidaknya satu kali seminggu memiliki IQ lebih tinggi. Penelitian ini dilakukan dengan mengamati lebih dari 500 anak di Tiongkok. Dan menemukan bahwa konsumsi ikan tidak hanya meningkatkan kecerdasan anak, tapi juga membuat mereka tidur lebih baik.

Berdasarkan hasil wawancara dengan orangtua dari anak yang diamati, peneliti mencatat bahwa anak usia 9-11 tahun yang rajin mengonsumsi ikan memiliki masalah tidur lebih sedikit. Anak-anak tersebut juga memiliki IQ lebih tinggi ketika memasuki usia 12 tahun.

Anak-anak yang dilaporkan selalu makan ikan, memiliki skor 4,80 poin lebih tinggi dalam tes IQ. Dibandingkan anak-anak yang jarang makan ikan. Ikan sudah lama disebut sebagai makanan untuk otak, namun penelitian ini lebih menguatkan keyakinan orangtua jaman dulu bahwa makan ikan berkaitan dengan kecerdasan anak.

Namun, ada hal yang perlu diingat oleh orang tua. Saat memilih ikan yang akan dikonsumsi anak, Anda juga harus selektif. Sebab, ikan tertentu memiliki kandungan merkuri yang tinggi dan bisa menyebabkan kerusakan pada sel otak atau sel saraf pada anak-anak. Beberapa ikan yang kadar merkurinya rendah adalah, tuna kalengan, ikan mackerel, ikan sarden, ikan salmon, ikan kod, ikan teri, dan ikan lele.

Sayuran Berwarna

YesDok Ads

Sayur-sayuran berwarna, seperti bayam, wortel, kentang, dan brokoli sangat bagus untuk anak. Kandungan vitamin, karbohidrat, dan antioksidan yang terdapat pada sayur berwarna dipercaya dapat mempertajam ingatan anak. Sehingga apa yang sudah pernah dilihat dan didengar anak bisa tersimpan dengan baik di dalam memori kepalanya.

Telur

Kandungan protein yang terdapat pada kuning telur sangat bagus untuk pertumbuhan otak anak. Selain itu, telur juga mengandung kolin yang bagus untuk menajamkan ingatan. Sebuah studi di Universitas Boston membuktikan kalau daya ingat seseorang yang rajin mengonsumsi telur lebih tinggi daripada yang jarang mengonsumsi telur.

Selain bagus untuk anak-anak, telur juga bagus bagi orang yang sudah lansia supaya ingatan tetap tajam meskipun umur sudah menua.

Keju

Keju sebenarnya punya banyak manfaat untuk tubuh. Salah satunya membantu perkembangan serabut-serabut sel saraf dan otak. Ini dikarenakan keju mengandung asam lemak linoleat dan linolenat. Keju lunak yang kecil bisa Anda perkenalkan ke Si Kecil jika dirinya sudah siap dalam menerima bentuk dan rasa lain termasuk dari keju. Anda juga bisa mencampurkan keju dengan sayuran atau buah.

Apel

Ada yang sudah mengetahui kalau buah apel mengandung quercetin? Selain rasanya yang manis dan tentunya bergizi, quercetin pada buah apel bisa membantu dalam merangsang aktivitas otak.  Buah apel sendiri bisa diberikan ke Si Kecil sebagai makanan pertama dan hampir di seluruh tahapan makanan sebagai transisi. Selain itu, quercetin pada buah apel mampu menjadi antioksidan kuat dan membantu sistem kekebalan tubuhnya.

 

YesDok Ads

Tag Terkait