Cara untuk menurunkan berat badan kini telah menjadi bisnis sangat besar dan industri ini penuh dengan mitos. Orang sering disarankan untuk melakukan beberapa hal gila untuk menurunkan berat badan, meskipun tidak ada bukti.
Namun, sekarang para peneliti telah menemukan beberapa tips mudah yang didukung sains dan benar-benar dapat membantu Anda menurunkan berat badan.
Berikut adalah beberapa tips mudah penurunan berat badan seperti dilansir laman Times of India.
1. Banyak Minum Sebelum Makan
Menjaga tubuh untuk tetap terhidrasi merupakan hal yang sangat penting untuk menurunkan berat badan secara efektif, karena minum dengan cukup dapat meningkatkan metabolisme hingga 24 - 30 persen dalam 1-1,5 jam, sehingga dapat membantu Anda membakar lebih banyak kalori.
2. Minum Kopi Hitam
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa kafein dapat meningkatkan metabolisme sebesar 3–11 persen dan meningkatkan pembakaran lemak sebesar 10-29 persen, namun jangan menambahkan gula atau bahan tinggi kalori lainnya ke kopi karena akan meniadakan semua manfaatnya.
3. Jangan Tambahkan Gula
Menambahkan gula ke makanan atau minuman itu buruk bagi semua orang, dan tanpa disadari kebanyakan orang telah mengonsumsi terlalu banyak gula. Penelitian menunjukkan bahwa penggunaan gula terkait dengan peningkatan risiko obesitas, diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.
4. Makan Makanan Pedas
Makanan pedas ternyata dapat meningkatkan metabolisme dan sedikit mengurangi nafsu makan. Cara mudahnya, anda bisa memasukkan cabai ke dalam makanan Anda.
5. Makan Telur
Makan telur memiliki banyak manfaat kesehatan secara keseluruhan, termasuk untuk penurunan berat badan. Sebuah penelitian, menunjukkan bahwa makan telur saat sarapan dapat membantu Anda mengonsumsi 35 persen lebih sedikit kalori dalam 36 jam ke depan.
COPYRIGHT ©2023 ALL RIGHTS RESERVED BY YesDok