Lakukan Ini Saat Anda Kegerahan

September 10, 2019 | Claudia

Musim panas belum juga usai, sehingga gerah masih menyelimuti dan mengganggu aktivitas kita. Gerah memang menyebalkan, selain bisa membuat tubuh Anda terasa tak nyaman, gerah juga bisa memicu Anda lebih emosi sehingga cenderung ingin marah-marah tanpa sebab.

Ruangan ber-AC menjadi satu tempat yang diburu banyak orang saat sedang merasa gerah. Sayang, tak semua tempat memiliki fasilitas ini. Sementara, terus mengipas tubuh dengan cara manual yakni penggunaan kipas tangan, juga bukan menjadi solusi yang efektif. Karena selain bisa membuat pegal angin yang berhembus pun tak seberapa sejuknya.

Tapi jangan dulu sedih dan berputus asa, ada beberapa titik di tubuh Anda, yang bisa sangat membantu saat Anda mengalami kegerahan. Ini akan sangat bermanfaat, terutama jika Anda kegerahan di tempat-tempat yang tidak memiliki pendingin ruangan. Jadi, lain kali saat Anda merasa kegerahan, coba dinginkan beberapa titik di tubuh Anda ini:

Siku bagian dalam

Siku bagian dalam bisa menjadi penyelamat Anda di tengah kegerahan. Coba letakkan botol atau kaleng minuman yang dingin pada siku bagian dalam Anda selama sekitar 10 detik. Ini dapat membantu merapatkan kembali pembuluh darah di lengan yang melebar ketika Anda merasa gerah.

Pergelangan tangan

YesDok Ads

Pergelangan tangan, bisa membantu Anda yang dilanda rasa gerah. Coba basuh pergelangan tangan Anda dengan air dingin selama 30 detik. Cara ini dipercaya mampu menurunkan suhu tubuh Anda selama 1 jam ke depan. Basuhlah pergelangan tangan Anda dengan air yang mengalir, untuk memberi kesejukan berlebih.

Leher bagian belakang

Leher kita juga sering terasa gerah, apalagi jika rambut mulai menutupinya. Tapi, Anda bisa mendinginkan tubuh Anda dengan menaruh handuk atau kain basah pada bagian belakang leher atau tengkuk Anda. Jika tidak ada handuk atau kain basah, penggunaan botol atau kaleng minuman yang dingin juga bisa dipertimbangkan, untuk membawa kesejukan di tubuh Anda.

Telapak kaki

Telapak kaki merupakan salah satu bagian tubuh yang mudah terasa gerah. Ini ditambah jika Anda menggunakan alas kaki yang tertutup. Buka sejenak alas kaki Anda saat terasa gerah. Atau Anda juga bisa merendam kaki Anda dalam sebaskom penuh air dingin untuk menghilangkan gerah dari tubuh Anda.

(Foto: compustar.com)

YesDok Ads