Kunyit untuk Rambut Rontok, Mengapa Tidak?

July 25, 2019 | Claudia

Rambut rontok merupakan masalah umum yang terjadi pada banyak orang. Ada banyak sekali hal yang dapat menjadi alasan di balik masalah ini. Masalah rambut rontok juga tak jarang membuat seseorang yang mengalaminya frustasi, karena ini bisa mengarah pada kebotakan dini.

Ada banyak faktor yang bisa menjadi alasan di balik rambut rontok. Misalnya saja diet yang buruk, stres, genetik, hingga faktor hormonal. Pemakaian produk yang tidak cocok dengan rambut dan kulit kepala Anda pun bisa menyebabkan masalah rambut rontok semakin parah.

Apabila masalah rambut rontok tidak segera diatasi, ini bisa mengarahkan kita pada masalah lain, yakni kebotakan dini. Anda tentu tak mau bukan, kebotakan merusak penampilan Anda yang seharusnya masih bisa tampil menarik?

Perawatan rambut merupakan satu-satunya jalan untuk mengatasi masalah rambut rontok. Baik itu pergi ke salon atau melakukan perawatan sendiri di rumah, keduanya bisa Anda pilih, tergantung kemauan dan kemampuan Anda.

Jika Anda lebih memilih untuk merawat rambut sendiri di rumah, maka salah satu bahan perawatan rambut alami yang bisa kami rekomendasikan ialah kunyit. Mengapa kunyit? Si kuning bumbu dapur ini ternyata memang memiliki banyak manfaat, tak hanya untuk memasak dan untuk kesehatan tubuh Anda, tapi manfaat kunyit juga mencakup ranah kecantikan tubuh, seperti halnya untuk perawatan rambut.

Tapi, perawatan rambut tak melulu hanya dilakukan secara eksternal. Misalnya saja dengan kunyit, Anda bisa mengambil manfaat kunyit untuk rambut dengan cara mengonsumsinya.

YesDok Ads

Loh, memang apa hubungannya mengonsumsi kunyit bisa mempersehat rambut dan kulit kepala? Tentu saja ada hubunganya, ini karena bahan aktif dalam kunyit bernama kurkumin yang jika masuk ke dalam tubuh, dapat sangat efektif untuk mengatasi masalah rambut termasuk rambut rontok.

Pakar kesehatan rambut mengatakan kunyit dapat berguna untuk mencegah kerontokan rambut yang disebabkan oleh ketombe dan infeksi kulit kepala. Tak hanya itu, sifat anti-inflamasi, antialergi, antijamur, antioksidan, antibakteri, dan antiseptik yang dimiliki kunyit juga merupakan modal utama kunyit dalam menyehatan rambut Anda.

Anda bisa mengonsumsi kunyit setidaknya seperempat sendok teh setiap hari. Tapi, jangan pernah mengonsumsi kunyit lebih dari apa yang direkomendasikan, karena konsumsi kunyit dalam jumlah berlebihan bisa meningkatkan konsentrasi osalat dalam tubuh yang bisa membawa masalah lain, terutama bagi mereka yang memiliki batu ginjal.

Memasukkan kunyit ke dalam masakan merupakan cara terbaik untuk mengonsumsi dan mengambil manfaat kunyit. Jadi, jangan takut lagi jika masalah rambut rontok mengganggu, segera manfaatkan kunyit!

(Foto: goodhousekeeping.com)

YesDok Ads