Kebiasaan Ini Bisa Picu Gangguan Tulang Belakang

November 10, 2019 | Aqiyu

Bagi Anda yang setiap harinya sibuk dengan rutinitas agar tetap waspada pada gerakan dan kebiasaan sehari-hari. Karena kebiasaan sepele saja bisa menjadi beban bagi tulang belakang. Jika tulang belakang terbebani efeknya akan menimbulkan nyeri dan perubahan pada tulang belakang.

Gangguan tulang belakang bisa disebabkan oleh cacat bawaan lahir. Selain itu juga dari kebiasan aktivitas sehari-hati. Untuk itu, penting bagi Anda mengetahui apa saja kebiasaan yang dapat membuat tulang belakang sakit.

Berikut kebiasaan yang dapat memicu masalah tulang belakang yang wajib dihindari:

1. Gangguan masalah tulang belakang bisa ditimbulkan akibat terlalu sering melakukan gerakan yang tiba-tiba. Misalnya melakukan gerakan berdiri tiba-tiba setelah duduk terlalu lama.

2. Kebiasaan duduk yang terlalu lama juga termasuk kebiasaan yang dapat membebani tulang belakang. Duduk terlalu lama dapat mengakibatkan cedera sendi serta kompresi pada tulang belakang dan ligamen.

3. Sering menggunakan hak tinggi. Kebiasaan ini tentu merugikan kaum wanita, sebab kebiasaan menggunakan sandal dan sepatu berhak tinggi mampu menyakiti tulang belakang. Hal ini dikarenakan tubuh dipaksa untuk bersandar sehingga membuat otot pinggul bekerja keras dari biasanya. Parahnya, tulang pinggang menjadi rata atau menyimpang dari kondisi normalnya.

4. Membawa beban berat. Usahakan agar Anda tidak terlalu sering mengangkat atau membawa beban yang berat. Mengangkat beban berat membuat tulang punggung tertekan secara berulang sehingga otot stres dan nyeri.

5. Main gadget terlalu lama. Mungkin Anda tidak menyadari jika kebiasaan bermain gadget terlalu lama bisa berimbas buruk pada tulang belakang. Saat bermain gadget, posisi leher selalu menunduk lama membuat nyeri pada leher. Nyeri leher ini akan merambat ke punggung dan membebani tulang belakang karena sebagai tumpuan saat menunduk. 

(Foto: healtline.com)

YesDok Ads