Ini yang akan Terjadi jika Tubuh Kekurangan Vitamin C

May 14, 2020 | Claudia

Vitamin C

Tubuh kita membutuhkan nutrisi untuk dapat berfungsi dengan baik. Salah satu nutrisi penting yang harus dicukupi kebutuhannya adalah vitamin C.

Vitamin C dapat berperan sebagai antioksidan kuat yang diperlukan tubuh untuk meningkatkan fungsi peredaran darah. Selain itu, vitamin C juga dibutuhkan untuk pertumbuhan sel-sel tubuh yang baik.

Vitamin C bahkan dipercaya dapat membantu mencegah kanker, menurunkan risiko penyakit jantung, membuat kulit lebih bercahaya, memperlambat proses penuaan, membantu tubuh menyerap zat besi dan kalsium, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan menurunkan tingkat stres.

Saat tubuh kekurangan vitamin C, ada beberapa hal yang bisa terjadi. Berikut beberapa tanda jika tubuh Anda kurang asupan vitamin C:

Memar

Jika kulit mudah mengalami memar, ini bisa jadi tubuh Anda kekurangan vitamin C. Konsumsi vitamin C juga baik untuk mempercepat penyembuhan luka. Jadi, jika Anda melihat ada memar atau luka di tubuh Anda, Anda bisa mengatasinya dengan menambah asupan vitamin C harian.

Rambut rontok

Kerontokan rambut yang ekstrem juga bisa menjadi pertanda tubuh kekurangan vitamin C. Vitamin C bertugas memberikan kekuatan pada rambut, sehingga sangat diperlukan jika Anda tak ingin melihat rambut Anda terus-menerus rontok.

YesDok Ads

Gusi bengkak

Saat tubuh kekurangan asupan vitamin C, Anda dapat mengalami peningkatan risiko penyakit gusi, seperti gusi bengkak. Penuhi kebutuhan vitamin C harian Anda untuk menjaga kondisi gigi dan gusi tetap sehat.

Nyeri tubuh

Jika Anda mengalami nyeri di sejumlah bagian tubuh Anda yang datang terus-menerus, bisa jadi tubuh Anda kekurangan kadar vitamin C. Vitamin C sangat penting untuk menjaga sendi tetap kuat, sehingga mencegah tubuh mengalami rasa sakit dan nyeri yang kronis.

Kulit kering

Masalah kulit kering juga menjadi pertanda tubuh kekurangan vitamin C. Jika terus dibiarkan, ini bisa mempercepat tanda-tanda penuaan di kulit. Cukupi kebutuhan vitamin C harian Anda untuk mendapatkan kulit yang kencang, halus, dan lebih cerah.

(Pixabay/Couleur)

YesDok Ads