Diet
+1

Ini Makanan yang Mudah Dicerna Tubuh

May 20, 2021 | Kaifia

Telur.

Beberapa orang memiliki kondisi yang membuat banyak makanan sulit untuk dicerna.

Kondisi seperti gejala gangguan pencernaan termasuk refluks asam, sakit perut, perut kembung dan diare.

Makanan yang gampang dicerna cenderung mengandung serat yang rendah. Ini karena serat meskipun merupakan bagian makanan yang sehat yaitu buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian yang tidak dicerna oleh tubuh Anda.

Akibatnya, serat melewati usus besar besar kemudian menyebabkan sejumlah masalah, mulai dari perut kembung hingga feses yang sulit untuk dikeluarkan.

Tubuh membutuhkan berbagai nutrisi, termasuk serat, protein, dan lemak. Namun, dalam beberapa bentuk, nutrisi tersebut sulit untuk dicerna.

Lalu apakah makanan apa yang bisa membantu proses pencernaan dan mudah untuk dicerna? Berikut adalah penjelasannya.

Pisang

Pisang memberikan karbohidrat, serat, kalium, dan banyak vitamin lainnya. Kebanyakan orang dapat mencerna buah ini dengan baik.

Mereka juga cocok bagi penderita diare atau sembelit. Semakin matang pisang tersebut, maka semakin banyak karbohidrat yang diubah menjadi gula. 

YesDok Ads

Seseorang yang sedang dalam diet diabetes perlu memperhatikan karbohidrat dan gula yang berasal dari pisang saat melakukan perhitungan hairan mereka.

Produk susu

Jika Anda tidak toleran terhadap laktosa, produk susu bisa mengganggu pencernaan dan menyebabkan diare. 

Cobalah untuk cari produk yang bebas laktosa atau rendah laktosa. 

Makanan penutup atau dessert berbahan susu yang mudah dicerna yaitu antara lain:

  • Milkshake
  • Puding
  • Es krim

Telur

Telur rebus atau telur orak arik mudah disajikan dan dikonsumsi serta menjadi pilihan yang baik bagi seseorang yang baru sembuh dari kondisi perut seperti mual.

Putih telur mengandung sedikit lemak dan mudah dicerna namun banyak orang dengan masalah pencernaan bisa mentolerir kuning telur.

YesDok Ads