Ikuti Tips Ini untuk Atasi Ketiak Basah

November 14, 2019 | Claudia

Keringat berlebih yang terjadi di area ketiak merupakan salah satu masalah yang dialami oleh banyak orang. Sayangnya, kondisi ini dapat membuat malu mereka yang mengalaminya sehingga akhirnya bisa menurunkan kepercayaan diri seseorang.

Banyak hal bisa menjadi penyebab dari kondisi ketiak yang basah ini. Beberapa makanan bahkan dipercaya mampu memicu produksi keringat berlebih di ketiak, seperti bawang putih, cabai merah, dan paprika. Ini menjadi mimpi buruk bagi para pecinta makanan pedas, sebab mereka akan kesulitan untuk memilih ingin menghindari makanan pedas agar ketiak tak basah, atau tetap makan pedas namun ketiak harus basah.

Akan tetapi, ada banyak bahan alami yang bisa membantu Anda mengatasi masalah ini. Jadi, jika Anda mengalami kondisi keringat berlebih di ketiak, segera atasi dengan cara ini:

Cuka sari apel

Pemakaian cuka sari apel setiap hari sebelum tidur, juga dapat membantu mengatasi masalah keringat di ketiak. Anda juga bisa memakainya 30 menit sebelum Anda mandi. Cuci kembali ketiak Anda dengan sabun dan air sampai bersih. Namun, memakai cuka sari apel semalaman dapat lebih ampuh mengatasi masalah keringat berlebih di ketiak Anda.

Baking soda 

YesDok Ads

Pasta dari campuran baking soda dan air dapat membantu Anda mengatasi ketiak yang basah oleh keringat. Oleskan pasta ini pada ketiak Anda dan diamkan selama 30 menit. Bilas dengan air dingin hingga bersih. Perawatan ini sangat efektif untuk mengeringkan ketiak Anda, bahkan sejak pertama kali pemakaian.

Tepung jagung

Bubuk tepung jagung atau tepung maizena dipercaya lebih efektif untuk mengatasi masalah ketiak basah jika dibandingkan dengan menggunakan bedak tabur. Tepung maizena dapat menyerap kelebihan keringat dan bahkan mencegah bau keringat dari ketiak. Namun, pastikan Anda memakai pakaian yang gelap agar tepung tidak terlihat dari luar.

Lemon

Lemon juga menjadi salah satu bahan alami yang bisa membantu mengurangi keringat berlebih di ketiak Anda. Caranya cukup mudah, gosok irisan lemon pada ketiak selama beberapa menit, dan diamkan hingga kering. Setelahnya Anda bisa mencuci kembali ketiak Anda sampai bersih. Tak hanya membantu mengurangi keringat, lemon juga dapat mencerahkan kulit ketiak Anda.

(Foto: thespruce.com) 

YesDok Ads