Efek Samping Pore Pack pada Kulit

September 10, 2022 | Claudia

Efek Samping Pore Pack

Komedo adalah salah satu masalah kulit yang umum selain jerawat. Komedo, paling sering muncul di hidung, dagu, bahkan pipi. Penggunaan pore pack merupakan cara paling favorit untuk mengatasi komedo, tapi, adakah efek samping pore pack yang perlu diwaspadai?

Memakai pore pack adalah cara paling instan untuk menyingkirkan komedo. Anda hanya perlu menempelkan pore pack ke hidung, dan menunggunya selama beberapa menit, sampai pore pack siap dilepas dan mencabut banyak komedo dari hidung Anda. Penggunaannya yang praktis, membuat pore pack disukai banyak orang. Sayangnya, efek samping pore pack juga perlu diperhatikan, karena bisa berdampak negatif untuk kulit.

Berikut ini beberapa efek samping pore pack yang perlu Anda waspadai:

Merusak kulit

Saat menarik pore pack yang memiliki daya rekat tinggi, kulit bisa ikut tergesek, dan membuat permukaan kulit menjadi kasar. Selain itu, efek samping pore pack juga dapat membuat pori-pori menjadi terbuka, dan terlihat lebih besar.

Tidak menghilangkan komedo secara permanen

YesDok Ads

Jika Anda mengharapkan hilangnya komedo secara permanen dari penggunaan pore pack maka Anda salah besar. Komedo tetap akan muncul di kemudian hari, walau Anda sudah rutin memakai pore pack. Perawatan kulit rutin atau perawatan di klinik bisa membantu Anda menyingkirkan komedo dari wajah Anda, tapi jika hanya dengan pore pack maka komedo bisa tetap muncul di kemudian hari.

Iritasi

Produk pore pack mengandung perekat yang ditujukan untuk menarik komedo dan sel kulit mati dari pori-pori kulit. Biasanya, semakin kuat daya rekat yang dimiliki pore pack, maka akan semakin dipercaya efektivitasnya dalam mengangkat komedo.

Sayangnya, pore pack hanya bekerja mengangkat lapisan permukaan komedo, sehingga masih meninggalkan kotoran-kotoran yang masih tersembunyi. Kotoran yang tidak terangkat oleh pore pack ditambah kotoran-kotoran baru lain, bisa menyebabkan timbulnya jerawat.

Selain itu, penggunaan pore pack juga bisa mencabut rambut halus di area wajah, sehingga bisa menyebabkan terjadinya iritasi, terlebih jika Anda memiliki jenis kulit yang sensitif.

(Foto: refinery29.com)

YesDok Ads