Cegah Infeksi Jamur Vagina dengan Cara Ini

July 01, 2020 | Claudia

Infeksi jamur vagina

Salah satu masalah yang harus menjadi perhatian bagi wanita adalah infeksi jamur yang menyerang organ vagina. Ada banyak hal yang bisa menyebabkan infeksi jamur vagina pada seorang wanita.

Meski memang infeksi jamur vagina bukanlah kondisi yang menakutkan, tapi sebaiknya Anda juga tidak menyepelekannya. Infeksi jamur vagina terjadi ketika pertumbuhan jamur di area vagina menjadi tidak terkontrol. Saat mengalaminya, Anda mungkin akan merasa tidak nyaman.

Gejala yang dapat muncul saat Anda menderita infeksi jamur vagina adalah gatal, sakit, bau tak sedap pada vagina, dan lain-lain. Infeksi jamur vagina dapat terjadi secara berulang, meskipun Anda sudah menjalani pengobatan untuk kondisi ini sebelumnya. Oleh karena itu, Anda harus mengetahui bagaimana cara terbaik dalam mencegah terjadinya infeksi jamur vagina pada diri Anda:

1. Jaga selalu kebersihan vagina

Jika tak ingin mengalami infeksi jamur vagina, maka Anda harus menjaga kebersihan organ intim anda. Hati-hatilah dalam menggunakan sabun khusus kewanitaan. Alih-alih membersihkan vagina, menggunakan sabun ini terlalu sering malah bisa mengganggu keseimbangan mikroorganisme vagina. Ini karena penggunaan sabun khusus kewanitaan juga bisa membunuh bakteri baik yang sebenarnya memberikan banyak manfaat untuk kesehatan vagina.

Jika Anda ingin membersihkan vagina Anda, cukup sesekali membilasnya dengan air hangat, terutama setelah Anda buang air. Satu yang penting untuk diingat, keringkan vagina Anda dengan benar, yakni dari arah depan ke belakang atau dari vagina menuju anus, sebelum Anda mengenakan kembali pakaian dalam Anda.

YesDok Ads

2. Tingkatkan konsumsi probiotik

Yoghurt mengandung probiotik yang sangat baik untuk kesehatan vagina Anda. Pasalnya, probiotik memainkan peran penting dalam mencegah infeksi jamur vagina. Konsumsi yoghurt secara teratur untuk mencegah perkembangan bakteri dan jamur yang bisa menyebabkan infeksi.

3. Pilih pakaian dalam berbahan katun

Pakaian dalam yang terbaik adalah pakaian dalam yang berbahan dasar katun. Katun dapat memungkinkan kulit dan vagina Anda untuk bernapas, sehingga meningkatkan sirkulasi udara pada area vagina. Pakaian dalam berbahan katun juga baik dalam menyerap keringat, sehingga tak menciptakan area lembap yang menjadi tempat tinggal nyaman bagi bakteri dan jamur untuk berkembang biak. Pakaian dalam yang ketat dan berbahan dasar nilon harus dihindari, karena ini bisa memicu terjadinya infeksi jamur vagina.

(Foto: medicalnewstoday.com)

YesDok Ads