Cara Jitu Mengatasi Mata Panda dengan Mudah dan Cepat

February 13, 2023 | Aqiyu

Mengatasi Mata Panda

Mata panda adalah lingkaran hitam yang muncul disekitar mata. Kondisi mata panda bukanlah penyakit yang mengkhawatirkan atau berbahaya karena bersifat hanya sementara. Meski begitu, mata panda sangat mengganggu penampilan wajah. Yuk, ketahui bagaimana cara jitu mengatasi mata panda dengan mudah dan cepat.

Mata panda muncul bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Meliputi kebiasaan begadang, kurang tidur, kelelahan, pertambahan usia, dan pola makan kurang sehat. Menurut studi The Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology tahun 2016 menyebutkan bahwa mata panda juga dapat disebabkan oleh faktor genetik, dermatitis kontak alergi, masalah hiperpigmentasi, dan tanda penuaan kulit. 

Cara Jitu Mengatasi Mata Panda dengan Mudah dan Cepat

Berikut ini cara mengatasi mata panda agar wajah tampak cerah dan percaya diri:

Kompres dingin

Dengan kompres dingin maka dapat membantu mengecilkan pembuluh darah yang melebar di bawah mata. Sehingga dapat mengurangi warna gelap di sekitar area mata. Caranya, cukup menggunakan kain bersih dan air dingin atau menggunakan es batu yang dibungkus dengan kain. Lalu letakkan kain di area mata yang menghitam selama 15-20 menit.

Meningkatkan kualitas tidur

Begadang atau kurang tidur adalah faktor penyebab mata panda. Dengan mengubah pola tidur Anda yang cukup dan berkualitas maka dapat mengurangi mata panda. Tidur yang cukup tidak hanya mampu menghilangkan mata panda tetapi juga membuat tubuh lebih sehat dan bugar.

YesDok Ads

Kompres dengan timun

Selain kompres dingin, Anda juga bisa melakukan kompres dengan timun untuk menghilangkan mata panda. Timun mengandung tinggi air yang dapat menghilangkan lingkaran hitam sekitar mata. Caranya, potong timun tipis-tipis dan letakkan di mata selama 15 menit.

Ubah posisi tidur

Ternyata posisi tidur dapat memengaruhi mata panda. Maka dari itu, Anda bisa mencoba mengubah posisi tidur dengan kepala berada lebih dari tubuh. Hal ini dapat menghindari air mata menggenang di bawah mata yang dapat membuat mata bengkak.

Gunakan skincare

Setelah melakukan cara-cara tersebut, sebaiknya lengkapi rangkaian cara menghilangkan mata panda dengan menggunakan skincare yang dapat membantu mencerahkan warna kulit di area mata.

Berikut adalah cara jitu untuk mengatasi mata panda yang mudah dan cepat serta bisa dilakukan di rumah. Simak mengenai informasi kesehatan lainnya hanya di YesDok.

YesDok menyediakan dokter profesional yang memungkinkan Anda berkonsultasi dari mana saja dan kapan saja. Konsultasi keluhan dan tanya dokter mengenai masalah kesehatan Anda dengan dokter spesialis di aplikasi YesDok.

YesDok Ads