Bukan Hanya Nikmat, Teh Campur Susu Juga Bahaya Loh!

April 08, 2019 | Dina

Bila Anda disuruh menyebutkan satu minuman kekinian saat ini, pasti salah satunya adalah minuman teh yang dicampurkan dengan susu. Mulai dari milk tea, thai tea, matcha latte, dan lainya. Deretan minuman itu memang sangatlah nikmat, dan harganya pun terjangkau. Namun, tau kah Anda di balik minuman nikmat itu, ada risiko berbagai penyakit di dalamnya?

Mengapa minuman teh tidak baik bagi kesehatan jika digabung dengan susu ?

Kandungan senyawa yang ada pada teh sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia namun jika dicampurkan dengan susu maka zat protein dan kalsium tinggi yang ada pada susu dapat menurunkan dan menghilangkan kualitas manfaat dari senyawa teh. Senyawa yang ada pada teh dan nutrisi pada susu pada dasarnya tidak akan pernah bisa bersatu untuk meningkatkan kualitas dan manfaatnya bagi kesehatan tubuh.

Jika Anda ingin minum susu sebaiknya tidak mencampurnya dengan apapun termasuk teh agar nutrisi yang ada pada susu dapat terserap dengan baik didalam tubuh. Begitu pun sebaliknya, minumlah teh tanpa campuran apapun termasuk susu agar manfaat teh dapat terserap langsung oleh jaringan tubuh. Mengkonsumsi teh dicampur susu setiap hari secara berlebihan dapat menimbulkan keluhan kesehatan bagi tubuh.

Lalu, apakah akibatnya?

Bahaya dari meminum campuran teh dengan susu tidak akan terasa secara langsung jika dikonsumsi dalam jumlah yang wajar. Namun jika dikonsumsi secara berlebihan, seperti misalnya 3 gelas perhari dan dikonsumsi setiap hari, maka akan menimbulkan beberapa gangguan kesehatan.

1. Pembentukan batu ginjal

Pembentukan batu ginjal dapat terjadi karena kandungan kalsium dan protein pada susu dapat berubah menjadi racun dan memicu pembentukan batu ginjal dalam urine, yang dapat membuat kesulitan buang air kecil.

2. Serangan Jantung

Mengkonsumsi teh campur susu yang dilakukan setiap hari bahkan bertahun tahun sangat tidak baik bagi tubuh karena nutrisi pada susu dapat menghilangkan senyawa catchein yang ada pada teh. Keistimewaan zat catchein yang mampu melindungi jantung dari berbagai masalah seperti serangan jantung mendadak menjadi hilang dan tidak bermanfaat lagi. Minuman teh yang dicampur susu justru bisa mengakibatkan serangan jantung mendadak.

YesDok Ads

3. Sulit menurunkan berat badan

Satu hal yang harus Anda ingat, jangan pernah mencampur teh hijau dengan susu. Hal ini karena zat catching pada teh hijau sangat ampuh untuk menurunkan berat badan. Namun saat zat tersebut bertemu dengan susu, maka zat catching akan sepenuhnya kehilangan kemampuannya untuk memecah lemak dalam tubuh.

 

Jadi, bagi Anda yang sedang diet dengan teh hijau jangan sampai mencampur teh hijau dengan susu, karena tidak semua nutrisi senyawa minuman dapat digabungkan dengan senyawa pada minuman jenis lain, Hal ini disebabkan setiap senyawa memiliki cara kerjanya masing masing yang sebenarnya satu senyawa tidak membutuhkan pergerakan dari senyawa dari minuman lain.

4. Serangan radikal bebas

Zat antioksidan pada teh dapat berkurang dan bahkan hilang jika digabungkan dengan susu. Pada akhirnya minuman teh tersebut tidak memiliki keistimewaan untuk bertindak sebagai antioksidan kuat yang mampu mengendalikan bahaya serangan radikal bebas termasuk debu, sinar matahari dan asap terhadap tubuh.

5. Merusak daya tahan tubuh

Protein yang tinggi pada susu dapat mencemari teh yang mengandung kafein sehingga dapat merusak fungsi imunitas atau daya tahan tubuh. Hal ini membuat tubuh mudah merasa lelah dan terserang flu atau masuk angin.

sumber foto: Pinterest

YesDok Ads

Tag Terkait