Bolehkah Ibu Menyusui Makan Mie Instan?

December 03, 2022 | Aqiyu

Bolehkah Ibu Menyusui Makan Mie Instan?

ASI merupakan asupan sempurna untuk bayi. Tidak heran jika sang ibu harus mengonsumsi makanan sehat dan bernutrisi agar dapat diteruskan untuk si kecil melalui ASI. Namun terkadang makanan seperti mie instan memang menggoda. Apakah ibu menyusui boleh makan mie instan?

Mengonsumsi makanan enak bisa dijadikan sebagai ASI booster yang dapat membuat ibu merasa senang. Dengan begitu, akan memperbanyak produksi ASI dan membuat proses menyusui berjalan lancar. Ibu menyusui tetap boleh makan mie instan selama tidak ada pantangan dari dokter. Namun, makan mi instan harus sesuai dengan porsinya, tidak berlebihan. Sebab, bagaimanapun juga mi instan tidak mengandung banyak gizi dan nutrisi yang dibutuhkan oleh ibu menyusui. Ditambah lagi, terdapat bahaya MSG jika mengkonsumsi dalam jumlah banyak.

Tips aman makan mie instan saat menyusui adalah membatasi mengkonsumsi mie instan. Misalnya makan mie instan hanya seminggu sekali. Ibu menyusui juga dapat menyiasati dengan mengurangi penggunaan bumbu dari kemasan. Atau mengganti bumbunya dengan bumbu sendiri seperti pakai cabai atau bawang. 

Mie instan pun kini hadir dalam beragam jenisnya. Anda dapat memilih jenis mie instan yang lebih sehat misalnya yang terbuat dari gandum utuh. Agar tidak merasa “berdosa” saat makan mie instan, Anda juga dapat menambahkan berbagai topping sehat. Meliputi sayur, telur, potongan daging agar menambah nutrisi.

YesDok Ads

Walaupun termasuk makanan yang aman, namun mie instan yang di makan tiap hari tetap mengandung bahaya. Perlu diketahui bahwa kandungan natrium atau garam pada mie instan sangat tinggi. Pada mie instan cup biasanya mengandung 2.700 mg sodium per 100 gr. Sedangkan sodium yang direkomendasikan untuk orang dewasa adalah kurang dari 2.300 mg/hr.

Mie instan juga mengandung aditif atau bahan pengawet yang bersifat racun untuk anak-anak. Bila masuk ke tubuh si kecil, aditif ini dapat menyebabkan kolik, perut kembung dan alergi. Ancaman kesehatan lain yang bisa ditimbulkan oleh mie instan adalah memicu obesitas, diabetes, tekanan darah tinggi hingga penyakit jantung.

(Foto: first cry parenting)

YesDok Ads