Bisakah Terkena Virus Corona dari Makanan?

March 26, 2020 | Helmi

Makanan

Tidak dapat dipungkiri jika wabah virus corona menyebabkan banyak ketakutan di tengah masyarakat. Salah satu kekhawatirannya adalah bagaimana cara virus corona tersebar antar individu.

Seperti yang kita ketahui bersama, virus corona dapat menyebar dari percikan cairan yang keluar saat batuk atau bersin. Cairan tersebut menempel di sebuah benda atau permukaan yang jika tersentuh orang yang sehat dan orang tersebut menyentuh mata, hidung atau mulut, maka orang sehat tersebut bisa terpapar virus corona.

Ini menimbulkan rasa penasaran dan pertanyaan di tengah masyarakat, salah satunya adalah, bisakah seseorang terjangkit virus corona dari makanan?

Untungnya, para ahli mengatakan bahwa tidak ada alasan untuk khawatir karena saat ini tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa penyakit coronavirus baru, COVID-19, dapat ditularkan melalui semua jenis makanan.

YesDok Ads

"Kami tidak benar-benar memiliki bukti bahwa makanan atau kemasan makanan adalah sumber penyakit dari COVID-19," ujar Benjamin Chapman, seorang profesor dan spesialis keamanan makanan di North Carolina State University.

Namun, untuk itu, ia juga menekankan bahwa saat ini, masih banyak yang kita tidak tahu tentang virus yang menyebabkan pandemi mematikan ini. Dengan demikian, pemahaman kita tentang penyebaran penyakit serta potensi risiko makanan yang mungkin ditimbulkannya masih dapat berubah di masa depan karena kita belajar lebih banyak tentangnya.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), virus ini terutama ditularkan dari manusia ke manusia melalui batuk, bersin dan kontak fisik dengan seseorang yang sudah memiliki virus tersebut. Salah satu cara yang paling efektif untuk mencegahnya adalah dengan mencuci tangan Anda dengan sabun dan air setelah pergi dari luar.

(Foto: Economicstime)

YesDok Ads