Bayi Susah Naik Berat Badan, Kenapa, Ya?

March 27, 2022 | Claudia

Berat Badan Bayi

Banyak orang tua yang mengeluhkan susahnya menaikkan berat badan bayi. Untuk dapat tumbuh dan berkembang dengan baik dan optimal, bayi membutuhkan sejumlah nutrisi yang tepat.

Pertambahan berat badan merupakan faktor penting untuk perkembangan bayi. Setiap bulannya, bayi perlu menambah berat badan, ini merupakan salah satu pertanda bahwa bayi tumbuh sehat. Memang, menambah berat badan bayi bukanlah tugas yang ringan, dan bahkan sangat berat bagi sebagian orang tua. Ini karena ada berbagai hal yang bisa menghambat bertambahnya berat badan bayi.

Satu yang perlu orang tua sadari dan mengerti, tidak semua bayi tumbuh dengan cara yang sama. Jadi, ketika Anda melihat bayi lain tumbuh lebih cepat dibandingkan anak Anda, Anda jangan terlalu memusingkan dan membanding-bandingkan. Sebaiknya cari tahu lebih dulu, apa akar penyebab mengapa bayi Anda belum bisa menambah berat badannya.

Berikut ini merupakan beberapa penyebab serius mengapa berat badan bayi tak kunjung bertambah:

Masalah pencernaan

Jika bayi Anda tidak bertambah gemuk, ini bisa terjadi akibat masalah pencernaan, yang dalam beberapa kasus terlambat diidentifikasi. Masalah pencernaan meliputi diare, refluks, penyakit celiac, dan intoleransi susu. Intoleransi susu bisa diidentifikasi di tahap awal, sehingga Anda bisa melakukan tindakan pencegahan.

Penyakit

YesDok Ads

Penyakit bisa membawa efek drastis pada nafsu makan bayi. Saat bayi terserang penyakit, ia biasanya akan kehilangan nafsu makan. Untuk menyiasatinya, berikan anak Anda makanan apa saja yang ia sukai. Lebih banyak cairan juga akan membantu dan begitu kondisi anak berangsur pulih, Anda bisa memberikan mereka makanan yang tepat kembali sehingga mereka bisa mengembalikan berat badan yang hilang semasa sakit.

Stres dan gangguan makan

Ini berlaku untuk bayi yang berada di atas usia 12 bulan. Jika berat badan bayi tidak bertambah, ini mungkin bisa terjadi akibat waktu makan, posisi makan, dan frekuensi makan yang tidak tepat. Ini juga bisa terjadi jika bayi mengalami masalah saat menelan makanan.

Kondisi langka

Berat badan yang tak kunjung bertambah pada bayi juga bisa terjadi akibat bayi mengalami beberapa kondisi yang langka, seperti masalah paru-paru - cystic fibrosis, cerebral palsy, masalah kromosom - down syndrome, penyakit jantung, anemia, gangguan metabolisme dan endokrin atau kekurangan hormon. Ini adalah beberapa kasus yang sangat jarang terjadi, tapi dapat diidentifikasi dengan serangkaian tes yang tepat untuk memberikan penanganan lebih lanjut pada bayi Anda.

(Foto: marsden-weighing.co.uk)

YesDok Ads