Atasi Tantangan dalam Mengasuh Anak, Begini Caranya

July 13, 2019 | Iman

Mengasuh anak adalah pekerjaan yang paling menakjubkan bagi para orangtua, dalam mengajarkan anak, tentu tidak selalu mudah karena ada beberapa sifat anak yang sulit dimengerti dan mereka bebas bergerak kemana saja.

Anak-anak belajar mengeksplorasi, beradaptasi dengan hal-hal baru dan menghadapi tantangan yang berbeda saat mereka tumbuh dewasa. Namun, orangtua yang memiliki rasa sabar, peduli, terbuka, dan akomodatif terhadap anak dapat membantu situasi apa pun. Jika orangtua memiliki rasa tersebut dan paham akan situasi yang ada, bukan tidak mungkin akan selalu menyenangkan dalam mengasuh anak.

Berikut ada beberapa masalah pengasuhan anak yang paling menantang dan bagaimana mengatasinya seperti dilansir laman Boldsky.

Ketidakpatuhan

Rasa tumbuhkembang pada anak kadang-kadang dapat menyebabkan anak anda jadi kurang patuh terhadap saran anda, namun, penting untuk bereaksi secara positif dalam situasi seperti ini. Solusinya adalah tetap hormati pendapat anak Anda dan tetap tenang, tanyakan kepadanya mengapa dia tidak ingin melakukan sesuatu laludengarkan dia dengan sabar.

Sikap Agresif

YesDok Ads

Bisa dibilang mimpi terburuk orangtua adalah menangani anak yang memiliki sifat agresif dan marah, dalam kondisi ini anak Anda bisa saja menjerit dan melempar barang. Sangat perlu untuk menangani perilaku kekerasan ini dengan sabar. Ajak bicara anak Anda dan cobalah mencari tahu mengapa ia frustrasi.

Berbohong.

Hindari memarahi anak ketika dia mencoba berbohong, coba secara terbuka saling berbicara, tidak perlu tahu apa alasan dia berbohong, berikan penjelasan yang masuk akal. Juga, penting untuk mengajarinya bagaimana membedakan yang benar dan yang salah.

Persaingan Antar Saudara

Perkelahian antar saudara hanmpir terjadi di setiap rumah tangga. Namun, kebanyakan orang tua mengabaikan hal ini begitu saja untuk waktu yang lama sehingga dapat bermanifestasi menjadi perkelahian fisik yang lebih buruk dan lebih kejam. Solusinya adalah Jangan terlalu lama membiarkan mereka bercanda yang mengarah pada adu fisik, tenagngkan mereka dan selesaikan situasinya, jika bisa buat peraturan untuk anak agar mereka tahu batasannya.

(Foto: boldsky)

YesDok Ads