Apa Itu Hipoglikemia dan Bagaimana Pencegahannya?

October 28, 2020 | Kaifia

Seorang wanita sedang memeriksa kadar gula darah.

Hipoglikemia adalah kondisi dimana kadar glukosa tubuh berada di bawah kadar normal.

Kondisi ini umum bagi penderita diabetes. Namun, bisa juga terjadi pada orang yang tidak menderita diabetes.

Hipoglikemia berbeda dengan hiperglikemia, kondisi ketika Anda memiliki terlalu banyak gula dalam aliran darah.

Hipoglikemia bisa memengaruhi penderita diabetes apabila tubuh memproduksi terlalu banyak insulin. 

Insulin adalah hormon memecah gula untuk mengendalikan gula darah serta berperan sebagai penyimpan energi. Anda juga bisa terkena hipoglikemia jika Anda menderita diabetes.

Penyebab hipoglikemia tanpa diabetes

Pada seseorang yang tidak memiliki diabetes, hipoglikemia bisa disebabkan oleh tubuh yang memproduksi terlalu banyak insulin setelah makan. Ini disebut hipoglikemia reaktif.

Hipoglikemia reaktif bisa menjadi tanda awal diabetes.

Asupan alkohol yang berlebihan juga bisa memicu hipoglikemia. 

YesDok Ads

Mengonsumsi terlalu banyak alkohol dapat membuat liver sulit berfungsi. Kondisi ini dapat menyebabkan hipoglikemia.

Pengobatan dan pencegahan

Dokter perlu mengidentifikasi penyebab hipoglikemia Anda untuk menentukan terapi jangka panjang yang tepat bagi Anda.

Perubahan diet dan jadwal makan dapat mengatasi episode hipoglikemia, dan juga dapat mencegah episode selanjutnya.

Kiat berikut dapat membantu mencegah hipoglikemia:

  • Makan makanan kecil secara teratur

  • Memilih diet yang mengandung protein, serat, dan karbohidrat kompleks yang tinggi

  • Hindari makanan manis

  • Makan setiap 3 jam sekali

YesDok Ads