Diet
+1

6 Kebiasaan yang Memperlambat Pembakaran Tubuh

October 19, 2020 | Aqiyu

pembakaran lemak

Mendapatkan berat badan yang ideal sebenarnya susah susah gampang. Selain diet dan olahraga, kunci sukses menurunkan berat badan adalah konsistensi. Bila diet dan olahraga yang Anda lakukan tidak konsisten maka hasilnya pun tidak akan maksimal.

Anda juga harus menghindari beberapa kebiasaan yang dapat memperlambat pembakaran lemak dalam tubuh. Adapun kebiasaan tersebut sebagai berikut:

Kebanyakan rebahan

Makanan yang dikonsumsi merupakan sumber energi Anda. Energi tersebut tentu digunakan untuk menjalankan aktivitas Anda sepanjang hari. Bila Anda tidak melakukan aktivitas apapun alias kebanyak rebahan maka tubuh akan lebih sedikit membakar energi masuk dan metabolism tubuh menjadi lambat.

Kurang tidur

Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa kurang tidur dapat membuat metabolism tubuh berjalan lambat sehingga berat badan dapat naik lebih mudah. Kurang tidur juga membuat metabolisme karbohidrat Anda terganggu dan memicu tingginya kadar gula darah saat bangun tidur.

Stres

Hormon kortisol dihasilkan ketika tubuh Anda sedang dalam keadaan stres. Hormone ini pula yang mendorong napsu makan semakin tinggi. Jika terjadi dalam jangka waktu yang lama, maka kenaikan berat badan tidka bisa dihindari dan proses pembakaran dalam tubuh tidak berjalan lancar.

YesDok Ads

Tidak sarapan

Diet  bukan berarti melewatkan jam makan. Begitu juga pada sarapan yang menyimpan banyak manfaat. Karena setelah tertidur berjam-jam lamanya metabolism tubuh Anda membutuhkan sesuatu untuk memacunya. Jadi, bila Anda tidak sarapan maka proses pembakaran kalori tidak akan berjalan.

Kurang minum air putih

Perlu diketahui bahwa proses pembakaran atau metabolism tubuh akan melambat bila tubuh Anda kekurangan cairan atau dehidrasi. Saat tubuh dehidrasi maka Anda kekurangan energi untuk beraktivitas yang mampu membakar kalori.

Tidak melatih otot

Tidak melatih otot dapat membuat metabolism Anda menurun. Jadi, semakin banyak otot yang Anda miliki, akan semakin tinggi pula metabolism tubuh Anda dan semakin banyak kalori yang terbakar. Apalagi, semakin bertambahnya usia setiap orang akan kehilangan otot dan mendaptkan lemak.

(Foto: 9coach)

YesDok Ads