5 Manfaat Pedicure, Yuk, ke Salon!

August 09, 2022 | Claudia

Manfaat Pedicure

Saat ke salon, jangan hanya rambut Anda saja yang mendapatkan perawatan. Sudahkah Anda rutin merawat kuku-kuku Anda? Perawatan kuku juga tak kalah penting dan menyenangkan, terutama kuku kaki yang lebih rentan terpapar kotoran. Ada beberapa manfaat pedicure yang seharusnya bisa menjadi alasan kuat mengapa Anda harus mulai melakukan perawatan ini.

Kuku kaki yang kotor dan tidak terawat, juga bisa menimbulkan berbagai masalah. Untuk itu, perawatan pedicure juga diperlukan untuk mencegah terjadinya masalah ini.

Selain mencegah masalah di area kaki dan kuku kaki, ada beberapa manfaat pedicure lainnya yang perlu Anda ketahui, seperti:

Menjaga dan merawat kutikula

Kutikula juga perlu dirawat, ini adalah lapisan kulit berwarna bening, yang terletak di bagian bawah kuku. Kutikula memiliki fungsi untuk melindungi kuku dari bakteri penyebab infeksi. Manfaat pedicure yang pertama adalah memastikan kutikula Anda terawat dengan baik.

Perawatan ini memastikan kutikula tetap lembap, dan dapat membentuk kutikula agar lebih rapi. Pedicure juga membantu menghilangkan kelebihan kulit di area kuku Anda.

Merapikan kuku

Hampir semua orang bisa memotong kukunya sendiri, namun, ini bukan jaminan jika bentuk kuku akan menjadi rapi. Memotong kuku secara asal-asalan, bisa membuat kuku menjadi tidak rata, dan kuku akan tampak kurang rapi ketika mulai tumbuh.

Manfaat pedicure tentu saja bisa membantu Anda mendapatkan bentuk kuku yang rapi. Perawatan pedicure biasanya memastikan bentuk kuku tetap melengkung dan kuku juga menjadi lebih bersih dan mengkilap, sehingga tampak lebih cantik.

Mengangkat sel kulit mati

Manfaat pedicure yang tak boleh terlewatkan adalah, perawatan ini juga bisa membantu mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di area kaki Anda.

Kaki yang sering tertutup oleh kaus kaki dan sepatu bisa mengalami penumpukan sel kulit mati, terlebih jika Anda jarang melakukan eksfoliasi untuk kulit kaki Anda.

Saat Anda menjalani perawatan pedicure terapis biasanya akan menggunakan scrub atau batu apung untuk menggosok dan mengangkat sel kulit mati di kaki Anda. Manfaat pedicure yang satu ini akan memastikan kulit kaki Anda tampak lebih bersih dan tentunya lebih halus.

Mengatasi kulit kering

Kulit kering bisa memperburuk penampilan, terlebih pada kaki. Kaki akan tampak lebih kusam, dan tidak indah dipandang. Bahkan, kulit kering juga bisa membuat kulit menjadi gatal.

Tak hanya untuk kuku, perawatan pedicure juga baik untuk kulit area kaki. Usai melakukan pedicure, terapis biasanya akan memberikan pelembap untuk kaki Anda, sehingga kaki Anda terhindar dari masalah kulit kering.

Relaksasi

Manfaat pedicure yang tak kalah penting adalah, perawatan ini bisa memberikan efek relaksasi. Terapis biasanya juga akan melakukan pijatan saat melakukan perawatan pedicure. Pijatan dapat mengurangi ketegangan dan rasa pegal di kaki, dengan melancarkan aliran darah, sehingga membuat tubuh juga lebih relaks.

Perawatan pedicure biasanya juga akan membuat suasana hati atau mood Anda menjadi lebih baik.

(Foto: facesspa.com)

YesDok Ads