0 Poin
Alpukat

4 Makanan Tinggi Lemak Baik

Makanan berlemak, tak selamanya buruk. Ada beberapa makanan berlemak yang baik untuk tubuh.

Lemak tak selalu bisa menyebabkan Anda kelebihan berat badan, ada juga lemak yang bila dikonsumsi secara rutin akan bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Berikut ini merupakan beberapa makanan yang mengandung lemak baik untuk tubuh, yakni:

Keju

Keju merupakan salah satu makanan tinggi lemak yang paling populer, karena selain rasa yang nikmat, keju juga memiliki kandungan protein, kalsium, vitamin B12, fosfor & selenium yang tinggi di dalamnya.

Alpukat

Alpukat mengandung lebih dari 75% lemak dengan kalori. Namun, lemak yang terkandung di dalamnya berupa lemak tak jenuh tunggal dengan asam lemak yang disebut asam oleat. Alpukat juga menawarkan sejumlah serat yang baik dan sangat membantu dalam meningkatkan kolesterol baik atau HDL. Buah ini bahkan juga dapat mengurangi kadar kolesterol jahat atau LDL.

Daging

Daging merupakan salah satu pilihan terbaik untuk Anda yang ingin mendapatkan nutrisi protein seperti zinc, zat besi, dan vitamin B juga lemak tak jenuh tunggal yang disebut asam oleat. Daging dapat membantu Anda meningkatkan kesehatan jantung dengan menurunkan LDL dan mengelola HDL.

Telur

Kuning telur memiliki kolesterol dan lemak yang tinggi, namun berdasarkan penelitian terbaru, kolesterol dalam telur tidak memengaruhi kolesterol darah. Telur utuh mengandung tinggi vitamin dan mineral, juga sejumlah besar antioksidan dan protein. Semua ini tentunya bisa membawa banyak manfaat kesehatan untuk Anda.

(Foto: rd.com)

BAGIKAN KE MEDIA SOSIAL

YesDok adalah layanan ehealth yang terjangkau dengan platform mobile yang mudah digunakan dan tangguh. Menembus 17.504 pulau dan 260 juta pengguna di Indonesia.

DMCA.com Protection Status

   

INDONESIA
SINGAPORE
YesDok Pte. Ltd.
LAYANAN PENGADUAN KONSUMEN
  Customer Service :
help@yesdok.com
 
Direktorat Jendral Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga-Kementerian Perdagangan RI
: +6285311111010
KONTAK
  Corporate Info :
info@yesdok.com
PANDUAN
FOLLOW US
   

COPYRIGHT ©2023 ALL RIGHTS RESERVED BY YesDok