3 Cara Turunkan Kadar Kolesterol Jahat

May 21, 2021 | Claudia

Kolesterol

Beberapa perubahan pada gaya hidup dan pola makan bisa membantu seseorang dalam menurunkan kolesterol secara alami. Memang, tidak ada proses yang instan, namun jika Anda tak juga memulainya, ini sama saja dengan mengundang penyakit menyerang tubuh Anda.

Dalam beberapa kasus, seseorang mungkin membutuhkan konsumsi obat-obatan untuk menurunkan kolesterol dan mengendalikan faktor risiko lainnya. Namun, meski sering minum obat, perubahan gaya hidup tetap penting untuk mengurangi risiko efek samping.

Berikut ini merupakan beberapa cara penting untuk menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah:

Kurangi konsumsi lemak jenuh

Lemak jenuh yang dikonsumsi dalam porsi besar tidak menyehatkan untuk tubuh. Makan lemak jenuh dalam jumlah besar hanya akan meningkatkan kadar LDL. The American Heart Association (AHA) merekomendasikan untuk membatasi asupan lemak jenuh hingga 5-6% dari total kalori harian.

Sumber lemak jenuh antara lain, produk susu seperti keju, mentega, dan susu, dan minyak sayur, seperti minyak kelapa sawit atau minyak kelapa.

YesDok Ads

Tingkatkan asupan serat

Tumbuhan adalah satu-satunya sumber serat dalam makanan. Serat merupakan faktor penting untuk sehatnya pencernaan. AHA memperkirakan bahwa diet tinggi serat saja dapat membantu mneurunkan kadar kolesterol hingga sebanyak 10%. Serat sering ditemukan dalam sayur dan buah-buahan.

Kurangi konsumsi lemak trans

Lemak trans dapat menurunkan kadar kolesterol baik dan meningkatkan kadar kolesterol jahat. Lemak trans ada yang terbentuk secara alami ada juga yang dibuat. Perusahaan makanan membuat lemak trans dengan menambahkan hidrogen ke lemak tertentu agar menjadi lebih padat. Sumber lemak trans termasuk, daging, produk susu, makanan yang digoreng dari restoran cepat saji, dan lain-lain.

(Foto: diabetes.co.uk)

YesDok Ads