3 Cara Mudah Relaksasi

May 11, 2021 | Claudia

bersih bersih

Kita semua pasti pernah merasa tegang dan cemas. Ini merupakan kondisi umum, meski memang terasa sangat tidak nyaman saat merasakannya. Sayangnya, rasa cemas dan tegang yang berkepanjangan juga bisa terjadi, dan sangat mengganggu hingga menyebabkan penyakit fisik seperti obesitas, diabetes, hipertensi dan masih banyak lagi.

Untuk itu, sangat diperlukan relaksasi, saat Anda sudah merasa terlalu stres dan cemas. Ada cara-cara relaksasi yang mudah, yang bisa membantu Anda terbebas dari stres dan cemas dengan segera, seperti:

Memeluk diri sendiri

Memeluk terbukti dapat meredakan kecemasan, karena tubuh memproduksi hormon pereda stres. Namun, ini tak hanya bisa Anda dapat ketika Anda memeluk orang lain, bahkan, memeluk diri sendiri pun Anda bisa mendapat manfaat yang sama. Jadi, kapan saja Anda merasa gugup atau cemas, segera peluk diri Anda sendiri untuk meredakannya.

YesDok Ads

Membuka jendela

Apakah Anda dilanda stres dengan pikiran yang penuh? Coba buka jendela dan hiruplah udara segar dari luar rumah. Melakukan pernapasan panjang sambil menghirup udara segar sangat membantu merelaksasi tubuh dan pikiran, sehingga cemas dan gugup yang melanda dapat mereda dengan cepat.

Bersih-bersih

Tak jarang ditemukan, beberapa orang menyukai kegiatan bersih-bersih saat sedang stres, cemas atau gugup. Kegiatan bersih-bersih bisa mengundang rasa bahagia yang kemudian dapat merelaksasi pikiran Anda. Ini membuat otak Anda berpikir bahwa segala masalah yang tengah Anda hadapi bisa Anda atur dan atasi dengan baik. Jadi selain untuk relaksasi, ini juga bagus bukan agar menjaga area tempat tinggal Anda tetap bersih?

YesDok Ads