WHO: 70 Vaksin Virus Corona Sedang Dikembangkan, 3 Vaksin Menjanjikan

April 14, 2020 | Helmi

vaksin

Di tengah wabah virus corona, tiap negara menerapkan masing-masing kebijakan untuk menjaga warga negaranya. Beragam cara dilakukan untuk mencegah penyebaran virus yang juga dikenal dengan nama Covid 19.

Selain berusaha melakukan pencegahan, tidak sedikit juga yang bekerja untuk menemukan obat atau vaksin untuk virus corona. Meskipun hingga saat ini belum ada obat yang pasti untuk melawan corona.

Secercah kabar baik datang dari penelitian vaksin untuk virus corona. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), saat ini sudah ada sekitar 70 vaksin untuk virus yang sedang dikembangkan. 3 diantaranya menunjukkan tanda-tanda perkembangan yang sangat menjanjikan.

Salah satu yang cukup potensial adalah vaksin yang dikembangkan oleh perusahaan bernama CanSino Biology yang bekerjasama dengan Beijing Institute of Biotechnology.

Ada juga vaksin yang dikembangkan oleh Moderna dan Inovio. Walaupun pastinya butuh beberapa waktu sebelum vaksin ini siap untuk masyarakat umum, tetapi kecepatan pengembangan vaksin ini begitu menjanjikan dan belum pernah terjadi sebelumnya.

Sayangnya WHO belum bisa memastikan kapan vaksin tersebut akan siap dan aman untuk digunakan oleh manusia.

YesDok Ads

Sampai vaksin tersebut siap, masyarakat diimbau untuk menerapkan langkah-langkah pencegahan agar terhindar dari terjangkit virus corona dan menekan angka penyebaran virus corona.

Beberapa cara yang dapat dilakukan diantaranya: rutin mencuci tangan dengan air dan sabun, mengurangi aktivitas di luar rumah, menggunakan masker, olahraga dengan rutin, dan makan makanan bergizi untuk menjaga imunitas tubuh.

Bila merasa tubuh kurang begitu sehat, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter-dokter terpercaya melalui aplikasi YesDok.

YesDok menyediakan layanan konsultasi kesehatan 24 jam. Anda bisa berkonsultasi seputar kesehatan dengan dokter-dokter profesional yang telah terdaftar. Melalui aplikasi YesDok di smartphone Anda, Anda dapat dengan mudah melakukan konsultasi di mana pun dan kapanpun.

(Foto: Freepik/kuprevich)

YesDok Ads