Usir Ruam pada Kulit dengan 5 Cara Alami Ini!

August 22, 2019 | Claudia

Ruam merah di kulit, menjadi satu hal yang sering dialami oleh banyak orang. Ruam biasanya datang disertai dengan alergi, yang juga menyebabkan kulit meradang, gatal dan kemerahan.

Ada banyak perawatan untuk mengatasi ruam yang muncul di kulit. Perawatan ini biasanya akan bergantung pada tingkat keparahan ruam yang muncul di kulit seseorang. Jika ruam yang Anda alami sudah sangat parah, coba periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.

Ruam kulit yang muncul akibat reaksi alergi atau paparan sinar matahari, terkadang bukan menjadi kondisi ruam yang parah. Sehingga jika Anda mengalami hal ini, Anda bisa melakukan perawatan alami sendiri di rumah. Bagaimana caranya? Simak tipsnya berikut ini:

Gel lidah buaya

Gel lidah buaya dikemas dengan senyawa yang dapat menenangkan kulit. Khasiat inilah yang kemudian dapat membantu seseorang terbebas dari ruam kemerahan di kulit. Cukup oleskan gel lidah buaya segar pada area kulit yang ruam dan diamkan selama 20-25 menit. Setelah itu Anda bisa mencuci area kulit Anda dengan air dingin untuk membersihkan gel lidah buaya yang tersisa.

Rose water

Rose water juga disebut-sebut sebagai salah satu obat yang efektif untuk mengatasi masalah ruam pada kulit. Cukup basuh area kulit yang terdampak ruam dengan rose water dan biarkan selama 15-20 menit. Setelahnya, cuci kembali dengan air dingin.

YesDok Ads

Minyak zaitun

Sifat pelembap alami dalam minyak zaitun, bisa menjadi salah satu solusi yang efektif untuk mengatasi masalah kulit termasuk ruam. Oleskan sedikit saja minyak zaitun pada area kulit yang ruam dan biarkan selama 20 menit. Setelahnya, bilas kembali kulit Anda sampai bersih dengan air hangat.

Oatmeal

Oatmeal sudah banyak dikenal mampu membantu mengatasi masalah kulit, termasuk ruam. Oatmeal memiliki efek menenangkan untuk kulit yang mengalami ruam. Cukup oleskan oatmeal yang sudah direndam ke dalam air hangat pada area kulit yang ruam, dan biarkan selama 10 menit sebelum membilasnya dengan air dingin.

Es batu

Tidak hanya membebaskan Anda dari iritasi, es batu juga dapat mengurangi peradangan dan ruam kemerahan. Balut beberapa butir es batu dalam selembar kain bersih, setelahnya tempelkan es batu pada area kulit yang ruam. Ulangi pengobatan ini beberapa kali dalam sehari untuk mempercepat pemulihan dari kulit yang ruam.

(Foto: purabotanica.com)

YesDok Ads